Video Jeje ngamuk di kawasan Sudirman pun viral di media sosial.
Melansir dari TribunStyle.com, video itu sendiri diunggah oleh akun TikTok @soothsayerygy.
Dalam video itu, terlihat Jeje dikawal oleh beberapa orang yang jadi bodyguard-nya.
Orang-orang pun berdesakan mengerumuni Jeje.
Jeje yang bak sudah muak pun lantas berteriak agar orang-orang memberinya jalan untuk lewat.
"Minggir! Nanti foto, tapi minggir dulu!" teriak Jeje marah, seperti dikutip via TribunStyle.com pada Senin (25/7/2022).
Gara-gara video itu Jeje lantas diserbu netizen seperti yang tampak di kolom komentar akun gosip @memomedsos.
Dimana akun tersebut mengunggah ulang video itu.
"Yaelah stars sindrome gen z," tulis @hikalreall.
"Wah berasa artis papan atas," tulis @rahmiyusuf22.
"Norak banget sumpah," tulis @kirana_dhawiyah