Sosok.ID - Tak ada kata yang mampu gambarkan kekecewaan ayah Bibi Ardiansyah, Faisal pada ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat.
Apa yang dilakukan Doddy Sudrajat pada acara pengajian 40 hari Vanessa Angel telah menyakiti hati Faisal.
Terlebih ketika Doddy Sudrajat memajang foto-foto mantan Vanessa Angelalih-alih potret sang mantu, Bibi Ardiansyah di acara pengajian.
Ulah Doddy Sudrajat ini dinilai ayah Bibi Ardiansyah justru terkesan mengumbar aib menantunya, Vanessa Angel.
Melansir Grid.ID, acara pengajian 40 hari Vanessa angel baru saja digelar pada Selasa (14/12/2021) lalu.
Acara yang harusnya menjadi momen khusyuk ini mendadak berubah jadi sorotan lantaran foto-foto lawas Vanessa Angel yang dipajang keluarga.
Ya, alih-alih pajang foto Vanessa Angel dengan Bibi Ardiansyah, Doddy Sudrajat dan keluarga sepakat pajang foto sang mendiang dengan mantan-mantannya.
Hal ini tertu saja sontak langsung ramai jadi sorotan publik.
Terlebih lagi di acara pengajian sama sekali tak terpampang foto ataupun nama suami sang mendiang, Bibi Ardiansyah.
Mengutip YouTube Seleb Oncam News, Minggu (19/12/2021) kekecewaan begitu dirasakan oleh ayah Bibi Ardiansyah, Faisal dan keluarga.
"Semuanya itu kan sudah menjadi masa lalu, itu yang menurut saya menjadi prihatin dan miris, saya terus terang miris," kata Faisal.
Faisal dengan tegas menjelaskan bahwa Vanessa Angel secara sah agama dan hukum telah menikahi Bibi Ardiansyah.
Sekalipun telah tiada, tidak etis bila mempertontonkan wanita yang telah jadi istri orang dengan pria yang bukan mahramnya.
"Bagaimanapun bagi saya, Vanessa adalah istri dari anak saya almarhum Bibi dan Gala adalah anaknya, itu sudah final bagi saya," tegas Faisal.
Ayah Bibi Ardiansyah mempertanyakan maksud besannya menampilkan hal-hal yang sudah jadi masa lalu.
"Untuk apa lagi? Hal-hal yang tidak berguna itu bagi saya enggak nyambung," sahut Faisal.
Sebagai besan, Faisal mengaku kecewa dengan keputusan Doddy Sudrajat.
Menurut Faisal, tidak seharusnya Doddy Sudrajat mengumbar hal-hal yang terkesan aib soal anaknya.
Terlebih sang anak kini telah berpulang.
"Kita diwajibkan loh, menjaga anak, menutup aib anak, mendidik anak, mengarahkan anak,"
"Membongkar sesuatu yang tidak pantas tentang anak kita itu secara tidak langsung itu diri kita berdosa," pungkasnya.
(*)