Follow Us

Dulu Jadi Tempat Favorit Untuk Liburan, TMII Ternyata Simpan Peristiwa Berdarah Saat Pembangunannya, Begini Kisahnya!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Senin, 12 April 2021 | 17:37
Dulu Jadi Tempat Favorit Untuk Liburan, TMII Ternyata Simpan Peristiwa Berdarah Saat Pembangunannya, Begini Kisahnya!
kolase kompas.com

Dulu Jadi Tempat Favorit Untuk Liburan, TMII Ternyata Simpan Peristiwa Berdarah Saat Pembangunannya, Begini Kisahnya!

Sosok.ID - Masih lekat di benak kita miniatur pulau-pulau di Indonesia yang terdapat di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Tempat rekreasi keluarga ini memang pernah menjadi destinasi liburan favorit di Jakarta.

Tak dapat dipungkiri kemegahan dan keberagaman budaya Indonesia disajikan di sana menjadi daya tarik tersendiri.

Namun siapa sangka ada peristiwa berdarah yang melingkupi kisah pembangunan TMII tersebut.

Baca Juga: Mayangsari Makin Gigit Jari Tak Dapat Bagian Warisan Mertua, Kini Setelah 44 Tahun Dikelola Yayasan Keluarga Soeharto, TMMI Diambil Alih Negara, Begini Kronologinya!

Pembangunan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), yang merupakan salah satu objek wisata favorit Ibu Kota saat ini, ternyata tidak berjalan mulus.

Proyek yang dulunya disebut dengan nama Miniatur Indonesia Indah (MII) ini diproyeksikan membutuhkan dana sebesar Rp10,5 miliar.

MII digagas oleh istri Presiden Soeharto, Tien Soeharto, pada 1971.

Tien terinspirasi dari Thai-in-Miniature di Thailand dan Disneyland di Amerika Serikat, yang mempromosikan kebudayaan dan pariwisata kedua negara tersebut, seperti dilansir historia.id.

Baca Juga: Bak Ketiban Durian Runtuh, Nasib Artis Ini Berbanding Terbalik dengan Mayangsari, Bermula Hanya Jadi Pembantu di Sinetron Kini Diakui Sebagai Anggota Keluarga Cendana!

"Setelah mengunjungi kedua tempat tersebut, Tien Soeharto menginginkan agar di Indonesia terdapat suatu objek wisata yang mampu menggambarkan kebesaran dan keindahan tanah air Indonesia dalam bentuk mini di atas sebidang tanah yang cukup luas,” tulis Suradi H.P. dkk., dalam Sejarah Taman Mini Indonesia Indah.

Source : Kompas.com

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Baca Lainnya

Latest