Sosok.ID - Warga Amerika Serikat (AS) baru saja merayakan pergantian pemimpin dengan dilantiknya Joe Biden sebagai presiden pada Rabu (20/1/2021).
Namun, dalam upacara pelantikan Joe Biden itu, sosok Donald Trump tak terlihat batang hidungnya.
Absennya Donald Trump dalam upacara pelantikan Joe Biden pun telah mencetak sejarah baru di Amerika.
Trump telah menjadi presiden pertama yang masih hidup yang mengabaikan upacara pelantikan penggantinya dalam kurun waktu lebih dari 150 tahun ini.
Kendati tak ikut upacara pelantikan, Trump rupanya telah meninggalkan pesan kepada Biden.
Pesan itu sendiri ditinggalkan Trump lewat sepucuk surat yang diletakkan di Gedung Putih.
Dilansir Sosok.ID dari Mirror, hal itu telah dikonfirmasi sendiri oleh Biden.
"Presiden (Trump) menulis surat yang berisi pesan sangat murah hati," kata Biden.
Sayangnya, pria 78 tahun itu enggan untuk mengungkapkan detail isi surat tersebut kepada publik.