Sementara kapal induk Nimitz yang asli mempunyai panjang lebih dari 300 meter dan lebar 75 meter.
Kapal induk palsu itu berada tidak jauh dari lokasi Garda Revolusi meluncurkan lebih dari 100 speedboat tempur baru pada Mei, jenis yang mereka gunakan untuk mendekati kapal perang Angkatan Laut AS di Teluk beberapa waktu lalu.
Replika kapal induk tersebut sangat mirip dengan yang Garda Revolusi gunakan pada Februari 2015 selama latihan militer bertajuk "Nabi Besar 9."
Selama latihan itu, Iran mengerumuni kapal induk palsu dengan speedboat yang menembakkan senapan mesin dan roket.
Rudal darat-ke-laut kemudian menargetkan dan menghancurkan kapal induk tiruan tersebut.
"Kapal induk Amerika adalah depot amunisi yang sangat besar yang menampung banyak rudal, roket, torpedo, dan lainnya," kata Kepala Angkatan Laut Garda Revolusi Laksamana Ali Fadavi pada waktu itu.
Armada ke-5 Angkatan Laut AS yang berbasis di Bahrain, yang berpatroli di perairan Timur Tengah, tidak segera menanggapi permintaan komentar. (*)
Artikel ini pernah tayang di Kontan dengan judul"Iran bikin kapal induk tiruan serupa Nimitz milik AS, untuk apa?"