Follow Us

Sejak Awal Wali Kota Tegas Terapkan Aturan Lockdown Lokal Saat Salah Satu Warganya Positif Covid-19, Tegal Kini Berhasil Menjadi Zona Hijau Usai Nihil Kasus Virus Corona Baru

Dwi Nur Mashitoh - Jumat, 22 Mei 2020 | 19:35
Sejak awal Wali Kota Tegal terapkan local lockdown saat salah satu warganya dinyatakan positif Covid-19, kini Kota Tegal resmi mengakhiri masa PSBB dan menjadi zona hijau virus corona.
KOMPAS.com/Tresno Setiadi

Sejak awal Wali Kota Tegal terapkan local lockdown saat salah satu warganya dinyatakan positif Covid-19, kini Kota Tegal resmi mengakhiri masa PSBB dan menjadi zona hijau virus corona.

Sosok.ID - Kota Tegal kini telah menjadi zona hijau virus corona setelah dinyatakan nihil kasus baru.

Pada Jumat (22/5/2020) status pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang berlaku sejak 23 April 2020 resmi dicabut.

Untuk merayakan berakhirnya masa PSBB tersebut Pemkot Tegal telah menyiapkan berbagai hal.

Melansir dari Kompas.com, salah satunya adalah dengan menyemprotkan desinfektan menggunakan helikopter.

Baca Juga: Seorang Warganya Positif Corona, Wali Kota Tegal Langsung Terapkan Lockdown : Ini Pillihan Pahit Tapi Lebih Baik Saya Dibenci Warga daripada Maut Menjemput Mereka

Sekda Kota Tegal Johardi mengatakan Pemkot Tegal telah menyiapkan 2 helikopter untuk melakukan penyemprotan di seluruh penjuru kota.

Selain itu, disiapkan pula 30 kendaraan water cannon untuk menjangkau sudut-sudut kota.

Selama penyemprotan yang direncanakan akan dilangsungkan sampai pukul 17.00 WIB itu, masyarakat diimbau untuk tetap berada di rumah.

Selain penyemprotan desinfektan, Pemkot Tegal juga berencana untuk menyalakan kembang api dan sirine di alun-alun kota pada malam harinya.

Baca Juga: Tegal Langsung Lakukan Lockdown Usai Satu Warganya Positif Corona, Jalan Akses Masuk Ditutupi Beton

Bunyi srine merupakan simbol berakhirnya masa PSBB di Tegal.

Setelah itu, para petugas medis yang berjuang melawan Covid-19 juga akan diberikan penghargaan.

Source : Kompas.com, Tribun Jateng, Sosok.id

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Baca Lainnya

Latest