Soal Polemik Piala Dunia U-20, Timnas U-20 Indonesia Gantungkan Harapan pada Erick Thohir

Rabu, 29 Maret 2023 | 12:57
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Le Meridien, Senayan, Jakarta, Minggu (19/3/2023).

Sosok.ID - Terkait polemik Piala Dunia U-20 2023, asa timnas U-20 Indonesia nyaris meredup.

Namun asa soalPiala Dunia U-20 2023 kembali menyala ketika Ketua PSSI Erick Thohir bersedia mendengarkan harapan mereka.

Diketahui, FIFA baru saja batalan drawing Piala Dunia U-20 2023 yang bakal digelar di Bali, Indonesia.

Diketahui sebelumnya, FIFA batalkan drawing diduga lantaran penolakan Timnas U-20 Israel oleh sejumlah pihak di Indonesia.

Gagalnya agenda drawing ini kemungkinan bakal membuat semua jadwal Piala Dunia U-20 2023 mundur.

Banyak pihak menilai Indonesia bakal menerima dampak cukup besar jika Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Tanah Air.

Jika Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Tanah Air, Indonesia bakal kehilangan slot di turnamen dunia itu.

Kondisi ini membuat Timnas U-20 Indonesia yang telah berlatih demi perhelatan akbar ini jadi ketar-ketir.

Menanggapi banyaknya kemungkinan sanksi yang bisa saja terjadi, Timnas U-20 Indonesia pun tak tinggal diam.

Sejumlah pemain seperti Hokky Caraka atau Achmad Maulana Syarif bahkan secara vokal telah menyuarakan kekecewaan terhadap polemik ini.

Sisanya memilih menaruh harapan kepada Ketua PSSI Erick Thohir.

Dilansir dari postingan Instagram @pssi pada Selasa, 29 Maret 2023, para pemain timnas diketahui berkesempatan bertemu dengan Ketua PSSI pasca laga melawan Burundi.

Dalam kesempatan itu, sejumlah pemain langsung menyampaikan harapan terkait polemik Piala Dunia U-20 2023 pada Erick Thohir.

Mengingat Erick Thohir dikabarkan bakal menemui petinggi FIFA di Swiss untuk membicarakan polemik ini.

"Kita para pemain juga sudah berusaha semaksimal mungkin untuk berlatih untuk menunjukkan bakat yang kita punya di Indonesia ini," kata salah satu pemain timnas.

"Mohon diperjuangkan semuanya Bapak. Kami percaya bahwa Bapak bisa memperjuangkan kita, semoga berhasil ya Pak," imbuhnya.

Harapan para pemain timnas ini lantas disambut pelukan hangat dari Erick Thohir yang mengamini doa mereka.

Senada dengan para pemain timnas, banyak netizen juga menggantungkan harapan kepada Ketua PSSI Erick Thohir.

"Bismillah, semoga di Swiss pak Erick mendapatkan kabar dan solusi terbaik dari FIFA." kata akun @tribungaruda.

"Semoga di swiss dilancarkan semua demi Indonesia.. semangat pak," sahut akun @rijkibudiman.

Baca Juga: Alasan Ferry Irawan Kekeuh Sebut Dirinya Bukan Pelaku KDRT: Saya Tak Berdaya

(*)

Editor : Tata Lugas Nastiti

Baca Lainnya