Kisah Petugas Kebersihan Temukan Dompet Hotman Paris Berisi Rp 80 Juta

Jumat, 24 Maret 2023 | 14:54
Kompas.com

Andrew Susanto, Edi Sonjaya dan Hotman Paris saat berpose bersama

Sosok.ID - Hotman Paris Hutapea, kagum dengan sosok petugas kebersihan di Summarecon Mal Kelapa Gading, Jakarta Utara bernama Edi Sonjaya (29).

Kekaguman Hotman Paris bermula dari kejujuran dan keikhlasan Edi Sonjaya saat sang pengacara kondang berkunjung ke pusat perbelanjaan tersebut.

Edi Sonjaya ternyata adalah sosok yang menemukan dan mengembalikan dompet milik Hotman Paris.

Ya, dalam unggahannya di akun Instagram pribadinya Hotman Paris mengaku sempat kehilangan dompet yang berisi uang mencapai Rp 80 juta.

Untungnya, barang berharga milik Hotman Paris tersebut ditemukan oleh Edi Sonjaya saat tengah bertugas.

Tanpa pikir panjang, Edi Sonjaya pun langsung mengembalikan dompet milik Hotman Paris tersebut.

Lantaran merasa berterima kasih atas bantuan sang petugase kebersihan, Hotman Paris pun mencoba memberi Edi Sonjaya imbalan.

Siapa sangka, ternyata Edi justru menolak imbalan yang diberikan oleh Hotman Paris.

Edi Sonjaya pun mengaku ikhlas membantu Hotman Paris tanpa mengharapkan imbalan.

Sontak sifat jujur dan ikhlas dari Edi Sonjaya itupun membuat Hotman Paris terkagum-kagum.

Kejadian dompet Hotman Paris hilang di Summarecon Mall, Jakarta Utara itu terjadi pada Rabu (22/3/2023) kemarin.

Saat hendak membayar minuman yang dipesan di sebuah cafe, Hotman Paris tersadar ia telah kehilangan dompet.

Tetapi Hotman masih berpikir positif bahwa dompetnya tertinggal di rumah.

"Awal bulan puasa ini diawali dengan saya menemukan manusia dewa yang namanya Edi Sonjaya yang menemukan dompet saya, duitnya hampir Rp 80 juta," ucap Hotman.

"Akhirnya saya bayar kopi itu pakai uang yang ada di sini (kantong). Pemikiran saya, ketinggalan di rumah. Karena, terkadang, berlian harga Rp 10 miliar saja suka ketinggalan kan di rumah," jelas Hotman.

Namun selang 10 menit kemudian, Edi Sanjoyo menghampiri Hotman Paris yang tengah bersama sang klien.

Di situ Hotman Paris baru sadar bahwa dompetnya telah hilang dan ditemukan oleh sang petugas kebersihan.

"Tahu-tahu, setelah 10 menit, dewa ini (Edi), rekan kita, saudara saya ini menyodorkan, 'pak, dompet bapak'," kata Hotman.

Merasa berterima kasih atas bantuan Edi, Hotman sempat ingin memberikan imbalan uang kepada sang petugas kebersihan.

Namun pemberian Hotman Paris itupun ditolak oleh Edi karena mengaku ikhlas membantu.

"Dia lagi-lagi jiwa Dewa nya keluar. Dia enggak mau menerima, 'makasih, Pak', dia enggak mau, dia pergi, gitu saja. Terus saya lanjutkan mengobrol dengan tamu saya tadi," tutur Hotman.

Merasa tersentuh dengan kebaikan hati petugas kebersihan tersebut, Hotman Paris bersama sang rekan Andrew Susanto.

Di pertemuan kedua tersebut, Edi mendapat hadiah dari Andrew yang awalnya sempat ia tolak.

Namun setelah dipaksa oleh kedua publik figur itu akhirnya Edi menerima pemberian tersebut.

Edi pun mengaku dirinya ikhlas untuk membantu Hotman Paris.

"Tapi, saya ikhlas buat Bang Hotman," kata Edi. "Iya, saya juga ikhlas," ucap Andrew sambil tertawa.

"Ini masukin dulu, ditolak lagi, kemarin lu juga tolak uang gue. Nih gue masukin nih," ucap Hotman.

Setelah itu Edi mengaku bahwa uang pemberian tersebut akan digunakan untuk biaya persalinan istrinya yang kini tengah mengandung.

"Ya buat biaya operasi, persalinan," ungkap Edi dengan mata berkaca-kaca.

Tak hanya mendapatkan ganjaran uang dari Hotman Paris, Edi juga bakal mendapat kesempatan langka.

Hotman Paris dan Andrew Susanto mengaku tertarik mempekerjakan Edi sebagai karyawan di perusahaan mereka.

Hal itu tak lain karena kejujuran hati Edi membuat kedua pengusaha sukses tersebut tersentuh.

"Kami ingin rekrut dia sebagai karyawan di perusahaan saya. Jadi bisa memberikan vibes yang positif kepada teman-temannya," kata Andrew dalam kesempatan yang sama.

"Saya merasa itu enggak etis untuk mengambil karyawan yang sudah bekerja di perusahaan lain. Jadi, saya berpikir ulang, setidaknya kasih santunan saja," ungkap Andrew.

"Yang buat saya tertarik itu postingannya Bang Hotman itu. Udah menemukan dompet, dibalikin," ucap Andrew.

(*)

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Baca Lainnya