Boncos Miliaran Cuan, Rizky Billar Kuak Ketakutannya Imbas Kasus KDRT

Selasa, 14 Maret 2023 | 09:40
Kolase Instagram/@rizkybillar dan YouTube/Curhat Bang Denny Sumargo

Suami Lesti Kejora, Rizky Billar

Sosok.ID - Kerugian yang dialami suami Lesti Kejora, Rizky Billar pasca tersandung kasus KDRT tak bisa dipandang sebelah mata.

Jika dilihat dari segi materi, kerugiaan Rizky Billar pasca kasus KDRT seolah tak bisa digambarkan dengan kata.

Singkat cerita, Rizky Billar alami boncos hingga miliaran pasca kasus KDRT.

Ya, di tahun 2022 lalu, melansir Grid.ID, sosok Rizky Billar sempat ramai jadi pemberitaan media.

Bukan karena prestasi, melainkan imbas sosoknya dilaporkan Lesti Kejora ke polisi atas dugaan kasus KDRT.

Sontak, imej Rizky Billar yang selama ini dikenal publik sebagai sosok suami yang romantis, anjlok drastis.

Publik yang semula memuja-muja dirinya kini berpaling menghujatnya.

Tak hanya imejnya yang hancur, karier Rizky Billar yang kala itu sedang berada di puncak juga ikut terjun bebas.

Imbasnya, Rizky Billar kehilangan banyak tawaran kerja hingga merugi besar-besaran.

Dikutip dari YouTube Denny Sumargo, Kamis (9/3/2023) Rizky Billar mengaku boncos besar akibat kasus tersebut.

Diungkap Rizky Billar banyak pihak yang menghentikan kontrak dan minta uang kembali.

"Kalau bicara impact ke keluarga gue, bagi gue, istri gue. Kerugian secara materi maupun imateri," aku Rizky Billar.

Tangkap layar YouTube/Curhat Bang Denny Sumargo
Tangkap layar YouTube/Curhat Bang Denny Sumargo

Rizky Billar kuak kerugian yang ia alami pasca kasus KDRT

"Banyak brand - brand yang menagih, refund, banyak juga yang hampir dealing tapi batal," imbuhnya.

Nominal kerugian yang ia dan Lesti Kejora tanggung nilainya capai miliaran Rupiah.

"Gue kembaliin banyak, (total) miliaran pasti," lanjut Rizky Billar.

Selain alami kerugian hingga miliaran, Rizky Billar juga rasakan pahitnya pengkhianatan.

Banyak karyawan Rizky Billar yang diam-diam menusuknya dari belakang usai kasus tersebut.

"Internal karyawan gue pun mengkhianati gue," ungkap Rizky Billar.

Melansir Tribun Style, Jumat (10/3/2023) hingga kini Rizky Billar belum diperbolehkan untuk tampil di acara TV.

Kasus KDRT di tahun 2022 lalu buat sosok Rizky Billar diboikot dari program-program TV.

Dengan kondisi seperti ini, Rizky Billar tetap berusaha memperbaiki diri.

Alih-alih mengkhawatirkan kerugiaan materi, Rizky Billar justru lebih takut tak bisa jadi panutan keluarga.

"Gue takut nantinya gak bisa jadi contoh buat keluarga,"

"Kalau untuk materi itu sesuatu yang nggak gue khawatirkan."

"Dalam benak gue ketika menikah, gue cukup menafkahi, cukup ngasih istri gue, gue ngerasa kebahagiaan istri berdasarkan hal itu," jelas Rizky Billar.

Baca Juga: Cerita di Balik Maaf Rizky Billar untuk Haters, Suami Lesti Akui Iba

(*)

Editor : Tata Lugas Nastiti

Baca Lainnya