Sosok.ID - Pedangdut Dewi Perssik kembali menyinggung soal pria yang melamarnya, Rully, yang berprofesi sebagai pilot.
Melalui tayangan di Instagram @dewiperssik9, Selasa (7/2/2023), mantan istri Angga Wijaya itu menyinggung soal pengangguran.
Menurut Dewi Perssik, dia tak akan menerima lamaran Rully seandainya duda dua anak itu pengangguran.
"Kalau Rully nganggur gimana? Ya nggak mau gue," tegas Dewi Perssik, mengutip via Tribun Seleb, Rabu (9/7/2023).
Nilai Pria dari Kerja Keras
Menurut Depe, nilai dari seorang lelaki adalah kerja kerasnya.
"Ngapain gue mau sama Rully yang nganggur, sedangkan (nilai) laki-laki itu dari kerja kerasnya," kata dia.
Dewi Perssik berusaha bersikap realistis dan enggan termakan gombalan pria. Oleh karenanya, penting baginya memiliki calon suami yang mau bekerja.
"Nggak usah munafik jadi orang, kita perempuan apa adanya aja."
"Masa kita mau sama laki-laki nganggur, sama laki-laki yang cuma tidur doang. Ya ngga mau lah," tegas Depe.
Kendati tegas menginginkan pasangan yang memiliki pekerjaan, namun Depe juga menekankan dirinya tidak matre.
"Tapi gue nggak matre," akunya.
Seolah menyindir mantan suaminya, Angga Wijaya yang kabarnya tidak bekerja selama menikah, Depe pun menyebut akan meninggalkan pria yang menganggur.
"Minimal laki-laki itu harga dirinya dari kerja. Kalau pengguran ya gue tinggal," ujar dia.
"Simple hidup itu, nggak usah diambil pusing. Tapi menjalani hidup itu sesuai ritme," tambah Dewi Perssik.
Ia juga memberi masukan kepada para wanita agar tidak menjalin asmara dengan pria yang tidak bekerja.
"Jangan mau, masa mau sama laki-laki pengangguran. Cari yang lain, cari laki-laki itu yang mau bekerja," tuturnya.
Dewi Perssik akan menghargai pria yang mau berusaha dan bekerja.
"Berapapun besar kecilnya penghasilan, kita sebagai perempuan ya haruis bisa bersyukur."
"Tapi ada usaha dari laki-laki, ada effort-nya," katanya.
Hargai Keberanian Rully
Dalam tayangan Instagram tersebut, Dewi Perssik juga menyanjung keberanian Rully mendatangi ibunya dan menyampaikan niat untuk serius dengannya.
"Sebagai perempuan, orang laki datang di sini, 'pingin Dewi Perssik, pingin nikah dengan Dewi Perssik', itu berarti laki-laki gentle," katanya.
Dewi Perssik tegaskan ia tak mudah termakan gombalan. Ia menerima lamaran Rully karena upayanya yang bahkan memberi modal untuk berbisnis bersama.
"Gue bukan perempuan yang kemakan gombalan," ujarnya.
"Rully datang di sini kasih modal sama gue, 'nih, ayok bisnis bareng'. (Itu) sebelum nyatain nih, sebelum ngomong masalah nikah sama gue," tandasnya.
Sebelumnya, Dewi Perssik sempat memperkenalkan identitas Rully sebagai pilot berusia 42 tahun dengan status duda dua anak.
"Jadi yang melamar aku itu profesinya pilot sebuah maskapai penerbangan di Indonesia, dia juga pengusaha," ujar Depe pada Selasa (7/2/2023), dikutip Sosok.ID dari Tribunnews.com.
"Usianya 42 tahun dan berstatus duda dengan dua orang anak," tandas dia. (*)
Baca Juga: Serba-serbi Dewi Perssik Dipinang Pilot dan Kekecewaan pada Rian Ibram