5 Fakta Venna Melinda Tolak Ibunda Ferry Irawan Masuk ke Rumahnya

Rabu, 01 Februari 2023 | 12:41
YouTube Intens Investigasi | Instagram @vennamelindareal

5 Fakta Venna Melinda Tolak Ibunda Ferry Irawan Masuk ke Rumahnya

Sosok.ID - Ibunda Ferry Irawan, Hariati ditolak masuk ke kediaman menantunya, Venna Melinda.

Hal ini diduga merupakan buntut kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Ferry Irawan terhadap Venna Melinda.

Hariati mengklaim kedatangannya hanya untuk bersilaturrahmi, namun pihak Venna Melinda diduga menolaknya.

Meski demikian, tindakan Venna Melinda dianggap sudah tepat oleh sosok ustazah dan ibundanya.

Berikut merupakan 5 fakta terkait Ibunda Ferry Irawan ditolak masuk ke rumah Venna Melinda.

1. Tak Boleh Masuk

Melalui tayangan di YouTube Intens Investigasi pada Minggu (29/1/2023), Hariati mengatakan bahwa sekuriti yang menjaga rumah Venna Melinda melarangnya masuk dengan alasan Venna Melinda tidak berada di rumah.

"Nggak boleh masuk, saya nyari Bu Venna mau ketemu," ujar Hariati kepada satpam yang menjaga.

Ya, Hariati mendatangi kediaman Venna Melinda dengan membawa awak media.

2. Mobil Terparkir

Meski sekuriti menyebut Venna Melinda tak berada di rumah, namun Hariati menuding menantunya berbohong.

Pasalnya mobil Venna Melinda terpakir di rumahnya.

"Udah jalan? itu mobilnya ada Pak," ungkap Hariati.

"Iya itu ada mobil satu Perindo, satu lagi yang biasa buat nganter-nganter Vania," lanjutnya.

3. Merasa Kecewa

Melihat sekuriti bersikukuh menyebut Venna Melinda tak dirumah, Hariati pun mengurungkan niatnya berkunjung.

"Yaudah deh, kita nggak maksa kok," kata Ibunda Ferry Irawan.

"Kalau nggak dibukain nggak papa yang penting saya mau silaturahmi," lanjutnya.

Lebih lanjut, Hariati merasa kecewa atas sikap Venna Melinda yang dianggap tidak menghargainya.

"Yaiyalah kecewa, saya orang tua kok nggak dihargai, nggak papa," tandasnya.

4. Tanggapan Ibunda Venna Melinda

Terkait kabar Venna Melinda menolak Hariati masuk ke rumahnya, sang ibu, Mami Ayu buka suara.

Mami Ayu menduga Venna Melinda memang tak berada di rumah.

"Mungkin lagi nggak ada di rumah," terangnya, mengutip tayangan YouTube Cumi Cumi pada Selasa (31/1/2023).

Bahkan jika benar Venna Melinda sengaja berbohong karena enggan menerima kehadiran mertuanya, Mami Ayu memaklumi.

"Mungkin masih ada ketakutan, ya maklum aja ya," ujarnya.

Mami Ayu yakin putrinya mengalami trauma pasca KDRT tersebut,

"Nggak bisa dibayangkan hancurnya kayak apa," tandas Mami Ayu.

5. Komentar Ustazah Anna Malisi

Di sisi lain, Ustazah Anna Malisi memberikan komentar sepakat dengan pernyataan Mami Ayu.

Dalam tayangan di YouTube Cumicumi, Ustazah Anna Malisi menegaskan bahwa Ibunda Ferry Irawan tak seharusnya membawa awak media jika memang ingin bersilaturrahmi dengan Venna Melinda.

"Itikad baik, iya. Tapi jangan bawa wartawan. Kalau bawa wartawan, pasti nggak mau lah," tutur Anna Malisi, dikutip Sosok.ID via Tribunnews.com.

Karena adanya wartawan, Anna memaklumi sikap penolakan dari Venna Melinda.

"Jadi kalau orang dia tidak mau, ya wajar, siapapun itu dia berhak. Ya kan namanya tuan rumah, dia menerima siapapun, hak," terang dia.

Selain itu, UUstazah Anna menegaskan bahwa adab bertamu adalah tidak boleh memaksa. Sebagai tuan rumah, Venna Melinda berhak menolak kedatangan mertuanya.

"Dia (Hariati) udah assalamualaikum, terus ada orang keluar ditanya lagi, terus dibilang nggak ada. Ya udah pulang."

"Tidak boleh memaksa, bertamu tidak boleh memaksa," terangnya. (*)

Baca Juga: 3 Pembelaan Ibunda Ferry Irawan dalam Kasus KDRT Venna Melinda

Editor : Rifka Amalia

Baca Lainnya