Inilah Daftar Sosok Pemain Timnas Indonesia yang Diwaspadai Pelatih Thailand

Kamis, 29 Desember 2022 | 12:01
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM

(Dari kiri ke kanan) Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, hingga Asnawi Mangkualam Bahar sedang melakukan pemanasan dalam sesi latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 28 Desember 2022.

Sosok.ID - Hari ini, Rabu (29/12/2022), Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Thailand dalam pertandingan Piala AFF 2022 babak penyisihan Grup A.

Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking mewaspadai sejumlah pemain timnas Indonesia.

Laga antara Timnas Indonesia melawan Timnas Thailand diduga akan sengit, mengingat kedua tim sebelumnya bertemu di Final Piala AFF 2020.

Pertandingan yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat akan berlangsung pada pukul 16.30 WIB nanti.

Alexandre Polking mengutarakan, ada empat pemain Indonesia yang dia waspadai, yakni Jordi Amat, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, dan Egy Maulana Vikri.

"Banyak pemain muda, kecepatan mereka bagus dan semangat juang bagus, punya dua bek sayap yang selalu membantu penyerangan," terang Alexandre Polking, dikutip Sosok.ID dari BolaSport.com.

Ia lantas memaparkan kemampuan para pemain Indonesia itu.

"Ada Jordi (Amat) sekarang yang bisa bagi bola dari belakang. Ada Marselino (Ferdinan) selaku pemain muda terbaik, ada dua gelandang bertahan yang juga bagus."

"Witan Sulaeman bagus di winger, Egy (Maulana Vikri) juga, ini adalah tim yang sangat terorganisasi, dengan pelatih yang bagus."

Thailand diketahui merupakan juara Grup A, sementara Indonesia berada di posisi kedua.

Kedua tim sama-sama mengoleksi 6 tim dan hanya dibedakan dengan selisih gol. Sehingga bagi Polking, pertandingan Indonesia melawan Thailand merupakan laga besar.

Terlebih lokasi pertandingan di SUGBK yang diprediksi akan dipenuhi para suporter Indonesia.

"Ini adalah laga besar, banyak orang akan datang ke stadion dan itu bagus untuk menciptakan atmosfer yang bagus di stadion," ucap Alexandre Polking.

"Kami sudah mempersiapkan semuanya, kami tidak punya masa persiapan dan istirahat yang panjang, dan Indonesia juga sama."

"Namun, Indonesia punya banyak pemain bagus, tetapi kami sudah siap untuk tampil besok," tegas dia.

Sebelumnya, Polking telah mengistirahatkan lebih awal para pemain intinya dalam laga melawan Filipina.

Strategi itu dilakukan demi persiapan melawan Timnas Indonesia. (*)

Baca Juga: Sosok Pelatih Timnas Thailand Siapkan Strategi Khusus, Pemain Timnas Indonesia Bisa Merepotkan

Editor : Rifka Amalia

Baca Lainnya