Raffi Ahmad Pemenang Tiba-tiba Tenis vs Desta, akan Ada Kejutan Selanjutnya: Tunggu Aja!

Minggu, 13 November 2022 | 09:19
Grid.ID / Rissa Indrasty

Raffi Ahmad dan Desta saat ditemui Grid.ID di kawasan Pejaten Barat, Jakarta Selatan, Selasa (8/11/2022).

Sosok.ID - Dalam pertandingan fun match Tiba-tiba Tenis antara Raffi Ahmad dan Desta Mahendrayang disiarkan pada Sabtu (12/11/2022), Raffi Ahmad memenangkan pertandingan.

Laga tersebut diadakan oleh VINDES Sport di Tennis Indoor Senayan dan ditayangkan di YouTube VINDES pada Sabtu malam.

Berdasar pantauan Sosok.ID,hanya dalam waktu 9 jam sejak live streaming dilakukan, laga tersebut telah ditonton sebanyak 5,5 juta kali penayangan.

Diketahui, Raffi Ahmad sukses mengalahkan Desta dengan skor akhir 6-2 dan 6-3.

Melalui YouTube DH Entertainment News, Raffi Ahmad pun berterima kasih kepada semua orang yang telah menyaksikan pertandingannya melawan Desta.

"Terima kasih buat semua yang nonton," ujar Raffi, dikutip pada Minggu (13/11/2022).

Raffi Ahmad sebelumnya telah mempersiapkan diri untuk melawan Desta dengan mengikuti latihan tenis.

Namun disebutnya, pukulan-pukulan yang dilatih justru tidak keluar di laga semalam.

"Yang latihan semua pukulan udah nggak ada yang keluar," tutur Raffi Ahmad.

Alih-alih menggunakan teknik yang sudah dipelajari, saat bermain melawan Desta pun Raffi Ahmad berfokus agar pukulannya masuk dan mencetak skor.

"Udah yang penting pukul masuk pukul masuk," katanya.

Diakui Raffi Ahmad, ia cukup deg-degan dalam pertandingannya. Sehingga ia menjadi tak terlalu memperhatikan pukulan yang telah dipelajarinya.

"Karena bikin mental deg-degan juga, pukulan yang belajar sih enggak ada, yang penting pukulan masuk," terang Raffi.

Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana

Raffi Ahmad dan Desta usai jumpa pers Tiba Tiba Tenis di kawasan Pejaten Jakarta Selatan, Selasa (8/11/2022).

Raffi Ahmad lantas menambahkan bahwa dia mengikuti pertandingan tenis tersebut dengan tujuan untuk meramaikan olahraga tenis.

"Yang penting kita ramein, supaya tenisnya maju."

Suami Nagita Slavina ini juga berjanji akan terus mendukung olahraga tenis.

"Dan Rans mau komitmen dan support tenis."

Dia bahkan menyebut akan melakukan press conference dengan salah satu atlet tenis Indonesia.

"Nanti kita akan preskon salah satu atlet tenis Indonesia," tutur Raffi.

Sebagai CEO Rans Entertainment, Raffi Ahmad bukan hanya mendukung olahraga tenis, tetapi juga olahraga sepak bola dan basket."Selain basket dan sepak bola kita akan support tenis juga."

Dia juga berencana mendukung penuh salah satu atlet tenis agar konsisten mencapai prestasi di ranking dunia.

"Nanti salah satu atlet akan kita support full agar targetnya bisa masuk ke 500 besar trus next 100 besar," ujar Raffia Ahmad.

Raffi pun meminta masyarakat untuk menantikan beberapa agenda berkaitan dengan olahraga tenis di masa depan.

"Kita tunggu aja, ada beberapa agenda kita untuk tenis," tandasnya. (*)

Baca Juga: Punya Suami, Jessica Iskandar Minta Rekan Artis Bantu Bayar Cicilan Rumah, Ivan Gunawan: Ada Lakinya

Editor : Rifka Amalia

Baca Lainnya