Cara Daftar MyPertamina via Online di Aplikasi untuk Beli BBM

Selasa, 25 Oktober 2022 | 17:59
(KOMPAS.com/Zulfikar)

Ilustrasi cara daftar MyPertamina via online di aplikasi

Sosok.ID - Tahap cara daftar MyPertaminavia online di aplikasi untuk beli BBM ramai dicari publik.

Cara daftar MyPertaminauntuk beli BBM bisa dilakukan secara online dan offline.

Secara umum, cara daftar MyPertaminasubsidi tepat via online di aplikasi untuk beli BBM yang paling banyak dicari.

Pendaftaran bisa dilakukan secara online melalui aplikasi MyPertamina.

Publik juga bisa mendaftar via online melalaui laman resmi https://subsiditepat.mypertamina.id/ .

Namun untuk kali ini, cara daftar MyPertamina via online di aplikasi untuk beli BBM yang akan dijelaskan.

Dikutip dari Kompas.com, 4 September 2022, berikut langkah-langkah cara daftar MyPertamina via online di aplikasi untuk beli BBM:

1. Unduh/download aplikasi MyPertamina di Google Play Store atau App Store.

2. Lakukan pendaftaran akun dengan mengisi nomor HP dan membuat PIN.

3. Login ke akun MyPertamina

4. Klik menu 'Daftar dan Transaksi'

5. Klik kotak berwarna biru untuk mendaftarkan kendaraan penerima BBM bersubsidi

6. Masukkan NIK dan password

7. Isi formulir sesuai langkah yang diberikan.

8. Pilih jenis subsidi dan tipe customer.

9. Isi data kendaraan, meliputi warna plat nomor, silinder, nomor rangka, nomor polisi kendaraan, foto STNK (bagian depan dan belakang), serta foto kendaraan (jumlah roda dan nomor polisi)

10.Masukkan data pengguna, yang bisa diisi lebih dari satu orang.

11. Jangan lupa untuk mencentang kolom kebenaran informasi dan penyimpanan data, lalu klik 'Daftar Subsidi Tepat'.

12. Data akan disimpan dan diverifikasi dalam waktu maksimal 7 hari kerja.

13. Jika data sudah terverifikasi, buka aplikasi MyPertamina lalu login.

14. Kemudian klik menu 'Daftar dan Transaksi'.

15. Klik kotak berwarna merah untuk men-download kode QR.

16. Kode QR tersebut bisa digunakan untuk membeli BBM.

Baca Juga: Bisa Dapat Cuan, Ini Dia Cara Daftar Shopee Affiliate Program

(*)

Tag

Editor : Tata Lugas Nastiti