Sebut Mariana Ahong Tak Maling, Farhat Abbas Bela Sosok Ibu Pengutil Cokelat di Alfamart: Stop Permalukan Orang

Kamis, 18 Agustus 2022 | 08:56
Kolase Tribun Jakarta/Ega Alfreda dan Instagram/@farhatabbasofficial

Farhat Abbas bela Mariana Ahong, sosok ibu pencuri cokelat di Alfamart

Sosok.ID - Di mata Farhat Abbas, sosok ibu pengutil cokelat di Alfamart, Mariana Ahong tak perlu minta maaf.

Alih-alih menilaisosok ibu pengutil cokelat di Alfamart salah, Farhat Abbasbela Mariana Ahong.

Menurut Farhat Abbas, sosok ibu pengutil cokelat di Alfamart, Mariana Ahong tak seharusnya dipermalukan.

Ya, beberapa waktu lalu, sosok Mariana Ahong viral dan ramai jadi pembicaraan di media sosial.

Bukan tanpa alasan, Mariana Ahong viral usai kepergok mengambil cokelat di Alfamart tanpa membayar.

Aksi Mariana Ahong ini terciduk karyawan Alfamart dan videonya viral di media sosial.

Mariana Ahong sempat marah kala videonya viral namun akhirnya dilaporkan pihak Alfamart ke polisi.

Dalam video yang dibagikan di akun @hotmaparisofficial, Senin (15/8/2022) sempat bantah mencuri, Mariana Ahong akhirnya mengakui perbuatannya.

Mariana Ahong juga meminta maaf pada pihak Alfamart atas perbuatannya.

Terkait kasus pencurian cokelat ini, Farhat Abbas justru membela sosok Mariana Ahong.

Ibu itu nggak maling, lupa bayar dia marah karena si karyawan posting di medsos dia marah kenapa udah dibayar tapi dipermalukan,”

"Ibu itu ngaku salah karena takut dan awam hukum, karena syarat cabut laporan dan damai harus ngaku salah,” tulis Farhat Abbas, dikutip dari Instagram Story @farhatabbasofficial via Tribun Style, Rabu (17/8/2022).

Farhat Abbas menilai kasus Mariana Ahong tak seharusnya dibawa sampai ke ranah hukum.

"Yang terjadi itu bukan kasus pencurian coklat. Hanya mungkin kebawa aja, tinggal tegur dan dikembalikan, hal (masalah) kecil ini,"

"Stop permalukan orang, manusia selalu punya dan banyak salah salam pandai,"

Dalam kasus ini, menurut Farhat Abbas, pihak yang seharusnya dipermasalahkan netizen adalah video yang direkam karyawan.

Instagram/@farhatabbasofficial via Tribun Style
Instagram/@farhatabbasofficial via Tribun Style

Postingan Farhat Abbas soal kasus pencurian cokelat di Alfamart

"Justru yang merekam dan memviralkan yang bisa kena pidana, pencurian dibawah 2,5 juta tidak dapat ditahan dan max 3 bulan, sedangkan UU ITE diatas 4 tahun,"

Atas kasus Mariana Ahong ini, Farhat Abbas minta netizen berhenti mempermalukan konsumen hanya karena urusan cokelat.

"Stop permalukan konsumen dan kalau cuma cokelat. Gak usah heboh, anggap aja kalian juga ceroboh," tulis Farhat Abbas.

Hingga kini, publik masih menunggu bagaimana postingan Farhat Abbas terkait kasus pencurian cokelat ini.

Baca Juga: Nangis-nangis, Sosok Ibu Pencuri Cokelat di Alfamart Minta Maaf, Identitas dan Bisnisnya Terlanjur Dikuak Netizen

(*)

Editor : Tata Lugas Nastiti

Baca Lainnya