Pulang Kerja Langsung Dilarikan ke Ruang ICU, Kondisi Ruben Onsu Setibanya di Rumah Sakit Buat Dokter Syok, Suami Sarwendah: Kritis

Senin, 01 Agustus 2022 | 10:37
YouTube/TRANS TV Official

Ruben Onsu idap penyakit langka

Sosok.ID - Beberapa waktu lalu, Ruben Onsu sempat dilarikan ke ruangICU lantaran kondisi kesehatannya yang mendadak drop.

Sekian lama jadi pertanyaan, suami Sarwendah ini lantas mengungkapkan detik-detik ia dilarikan ke rumah sakit.

Dimana sebelumnya, Ruben Onsu masih syuting dan bercanda ria bersama rekan-rekan kerjanya.

Melansir dari TribunWow.com, hal itu terungkap dalam tayangan YouTube Intens Investigasi pada Minggu (31/7/2022).

"Masuk yang kedua juga ada jarak jamnya, itu kalau aku sakit kan," kata Ruben Onsu.

Diakui Ruben Onsu bahwa dokter yang menanganinya sempat syok melihat kondisinya.

"Memang Hb-nya 4, menurut dokter 'Kok lu masih bisa berdiri sih?'," ungkap Ruben Onsu.

Tak hanya berdiri, Ruben Onsu ingat betul bahwa saat bekerja ia masih dorong-dorongan dengan rekan kerjanya.

"Lah gua masih jorok-jorokan di acara TV, masih bercanda-canda waktu itu pas lagi sama Denny Cagur sama Mpok Alpha."

"Bintang tamunya gua inget banget Indra Bruggman, jadi gue nggak ada rasa kayak gitu, dinyatakan kritis itu di siang hari, lagi meeting," imbuhnya.

Diakui Ruben Onsu bahwa ia sulit untuk meninggalkan pekerjaan karena ada tanggung jawab yang tak bisa ditinggalkan begitu saja.

"Saya bilang 'Saya nggak bisa ninggalin pekerjaan saya ya'."

"Kita setiap bawain acara kan pasti nggak boleh tuan rumah itu ilang semua," ujarnya.

"Jadi harus ada yang jaga, seperti yang saya bawain acara di siang hari talkshow juga gitu kan."

"Jadi gimana ya kalau gua mendadak gini gini gini, saya tuh nggak tega meninggalkan pekerjaan saya," sambungnya.

Yakin kuat, Ruben Onsu pun memilih melanjutkan pekerjaannya.

Namun tetap dalam pantauan dokter dari jarak jauh.

"Jadi saya 'Nggak ah, kuat kok', emang nggak ada rasanya."

"Saya video call sama dokter disuruh begini tangannya, nggak ada goyang, nggak ada apa," ucapnya.

Tak disangka setibanya di rumah sakit kondisi Ruben Onsu sudah parah.

Sehingga membuatnya harus dirawat di ruang ICU.

"Dia juga 'Intinya ke sini aja dulu', ke sana kan harusnya cuman transfusi."

"Sampai sana saya langsung masuk ICU, dia bilang ya memang 'Lo harus fokus'," tambahnya.

Dari situ, Ruben Onsu baru menyadari keanehan pada tubuhnya.

"Saya baru sadar ternyata kemarin jari tangan saya itu nggak ada darahnya."

"Ini mah udah ada darahnya, udah merah, kemarin tuh putih."

"Hah? Ini sih nggak pernah terjadi dalam hidup saya," bebernya.

Baca Juga: 'Mau Mencelakai' Om Hao Bongkar Sosok Tak Kasat Mata yang Selama Ini Mata-matai Keluarga Ruben Onsu

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Baca Lainnya