Jerit Tangis Bonge, Dikejar Hutang karena Uang Endorse Diminta Lagi: Bawaannya Pengen Nangis, Gak Kuat

Minggu, 31 Juli 2022 | 17:13
tribunnews

Paula Verhoeven saat menemui Bonge sembari membawa uang Rp 500 juta

Sosok.ID - Namanya tenar sebagai ikon Citayam Fashion Week, Bonge sedang dirudung pilu karena diminta kembalikan uang endorse.

Hal ini merupakan buntut hilangnya akun Instagram Bonge.

Dikutip dari Tribunnews.com, Bonge dalam sebuah video menjawab sebuah pertanyaan yang disampaikan oleh warganet di sosial media. Warganet menyoroti akun Instagram Bonge yang sudah menghilang.

Bonge lantas mengaku bahwa dirinya sedang pusing dan sedih karena diminta mengembalikan uang.

Bonge bahkan mengaku ingin menangis saat membicarakannya.

"Iya nih Kak Bonge lagi pusing, banyak banget yang nagih uang ke Bonge," ujarnya, dikutip Sosok.ID dari Tribunnews.com.

"Bonge kalau ceritain kayak gini pengen nangis bawaannya, nggak kuat banget, Bonge sedih," tambah dia.

tribunnews

Bonge nangis diminta kembalikan uang endorse

Bonge mengatakan, banyak konten-konten endorse yang belum sempat ia unggah ke akun Instagramnya.

Sehingga saat akun itu menghilang, ia langsung diminta mengembalikan uang.

"Jadi kemarin juga banyak endorse-an terus sama Bonge, belum Bonge posting soalnya akun Instagram Bonge hilang," jelas Bonge.

Namun sayangnya, uang-uang itu kepalang diberikan Bonge kepada keluarga-keluarganya.

Sehingga kini Bonge sangat pusing untuk mengembalikannya.

Tangkap layar YouTube/Tribun Medan
Tangkap layar YouTube/Tribun Medan

Ditagih balikin uang endorse, seleb Citayam Fashion Week, Bonge nangis

"Soalnya duitnya udah Bonge kasih ke Mama, buat beli beras sama uang sekolah adik, jadi Bonge jadi tulang punggung keluarga," ujarnya.

"Dan yang endorse ke Bonge pada minta uang mereka kembali. Bonge pusing, gimana dong," rengeknya.

Bonge pun pada akhirnya membuat akun Instagram baru, meskipun jumlah pengikutnya tak sebanyak akun sebelumnya. (*)

Baca Juga: Ruben Onsu Ingin Dijemput Olga Syahputra Jika Meninggal Dunia: Setelah Almarhum Gak Ada, Saya Akhirnya Mengerti..

Editor : Rifka Amalia

Baca Lainnya