Ikhlas Dibayar Setengah Harga Asal Bisa Masuk TV Lagi, Luna Maya Ungkap Perjuangan Usai Kasus Video Asusila Ariel NOAH: Citra Gue Udah Tercoreng

Sabtu, 04 Juni 2022 | 08:36
Instagram/@lunamaya.story

Luna Maya menangis

Sosok.ID - Luna Maya menceritakan kehidupannya usai terlibat kasus video asusila dengan Ariel NOAH.

Saat masih berpacaran, Ariel NOAH dan Luna Maya sempat terlibat skandal video asusila pada 2010.

Tak hanya Ariel NOAH dan Luna Maya, kala itu Cut Tari juga ikut terseret kasus tersebut.

Gara-gara kasus itu, Ariel NOAH menjalani hukuman usai dijatuhi vonis penjara 3,5 tahun.

Sementara Luna Maya dan Cut Tari harus mengikhlaskan kariernya di dunia hiburan.

Bahkan hingga kini, Cut Tari sudah jarang muncul di layar kaca.

Berbeda dengan Cut Tari yang memilih menghilang dari hingar bingar dunia hiburan, Luna Maya mampu bangkit dan kembali meniti kariernya.

Saat ini, Luna Maya bahkan menjadi salah satu artis yang sering jadi bahan perbincangan saking populernya.

Kendati demikian, mantan pacar Reino Barack ini sempat mengalami keterpuruakn di awal-awal jatuhnya karier di dunia hiburan.

Hal itu bahkan sempat mempengaruhi kondisi mental Luna Maya.

Melansir dari Banjarmasin Post, hal itu terungkap dalam tayangan YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo pada Senin (30/5/2022).

Tangkap layar YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo

Luna Maya saat berbincang dengan Denny Sumargo.

"Gue sempat ngalamin post power syndrome," ungkap Luna Maya.

"Post power syndrome itu lo punya power, tiba-tiba nggak ada, lo ngerasa lo kan seseorang tadinya, terus sekarang nobody, itu struggling banget, mental illness juga," paparnya.

Diakui Luna Maya, banyak orang yang memuja-muja dirinya sebelum skandal itu meledak.

Namun, semuanya hilang dalam sekejap mata begitu videonya dengan Ariel NOAH menyebar.

"Di saat tadi orang muja-muja, terus berhenti memuja jadi ngehujat kan bingung," ujar Luna Maya.

Tak cukup sampai di situ, ia juga harus menelan pil pahit lantaran tak ada yang mau mempekerjakannya.

Setelah merenung beberapa saat, Luna Maya akhirnya memutar otak untuk mendapat uang.

Blak-blakan, ia mengaku berjualan tas.

"Gue setahun nggak kerja, gue jadi pedagang dulu, jualan tas dulu," ujar Luna Maya.

"Ya kan itu tabungan gue udah mulai menipis kan, ya kali gue nggak kerja, yaudah jadi pedagang aja, gue ke Eropa pulang pergi gitu," imbuhnya.

Harus susah payah berjualan tas, Luna Maya mengaku sama sekali tak gengsi.

Sebab saat itu ia sempat terbesit untuk tak kembali ke dunia entertainment.

"Karena waktu itu gue udah berpikir gue nggak akan di dunia entertainment lagi, ini terakhir udah selesai," ujar Luna Maya.

Namun, akhirnya Luna Maya berhasil bangkit dari keterpurukan itu dan kembali merintis kariernya.

Walaupun memang butuh waktu lama bagi model 38 tahun ini untuk memulai hidupnya kembali.

"Kalau ditanya cepet enggak, lama, ada setahun dua tahunan," ujar Luna Maya.

"Hidup itu cuma ada dua pilihan, lo mau terpuruk atau ada di atas, ada di bawah bukan pilihan buat aku, gue nggak suka nyerah," ungkapnya lagi.

Berhasil kembali ke dunia entertainment, Luna Maya harus menerima fakta bahwa perlakuan terhadapnya sudah berubah 180 derajat.

"Mulai ada tawaran lagi masuk TV, ada kesempatan lagi yaudah diambil setelah setahun, tadinya harga lo 10 ditawar jadi 5," ujar Luna Maya.

Sadar diri, Luna Maya akhirnya mau tak mau harus menerimanya.

"Yaudah gue terima karena citra gue udah tercoreng, ya sebagai image udah rusak, udah jelek, semua iklan gue hilang," tandas Luna Maya.

Baca Juga: Dicecar Luna Maya, BCL Akhirnya Jujur Ungkap Status Hubungannya dengan Sosok Ariel NOAH: Aduh Maaf Ya Lun

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber : Banjarmasin Post

Baca Lainnya