Ditelantarkan Kiwil dan Tak Dianggap Zeki Bayrak, Anak-anak Rohimah Nelangsa Kekurangan Uang, Puasa Cuma Makan Nasi Lauk Kerupuk

Kamis, 26 Mei 2022 | 14:46
Kolase YouTube/TRANS TV Official | Instagram/@rohimah_alli

Nasib pilu anak-anak Rohimah, tak dinafkahi Kiwil dan tak dianggap oleh Zeki Bayrak.

Sosok.ID - Nasib anak-anak dari pernikahan Kiwil dan Rohimah sungguh memilukan.

Bagaimana tidak? Hidup mereka menderita sejak Rohimah dan Kiwil bercerai.

Usai bercerai, Kiwil sulit dihubungi dan bak lepas tangan menafkahiketiga anakRohimah.

Nasib mereka semakin nelangsa sejak Rohimah menikah dengan bule Turki bernama Zeki Bayrak Iskander.

Ibunya dinikahi pengusaha tajir melintir, hidup anak-anak Rohimah nyatanya tak ikut membaik.

Hal itu dikarenakan Zeki Bayrak Iskander ogah membiayai hidup mereka.

Tak dinafkahi ayah mereka, anak-anak Rohimah pun nelangsa.

Bahkan, saat puasa mereka hanya makan nasi lauk kerupuk karena stok makanan dan uang yang ditinggalkan Rohimah sudah habis.

Melansir dari TribunJatim.com, hal itu terungkap dalam acara Rumpi yang tayang di kanal YouTube TRANS TV Official pada Selasa (24/5/2022).

"(anak-anak Rohimah cerita ke sang ibu) 'Bun, kita mau puasa, cuma makan nasi sama kerupuk'.

Aku bilang 'emang ayah kalian (Kiwil) enggak hubungin kalian?' Mereka bilang 'aku hubungin enggak dijawab-jawab, di-WA enggak dibalas'," cerita Rohimah sambil bercucuran air mata.

Dikabarai seperti itu oleh sang anak, Rohimah yang masih berada di Turki pun meminta Zeki Bayrak untuk mentransfer uang ke anak-anaknya.

Namun, jawaban Zeki Bayrak justru membuat hati Rohimah hancur berkeping-keping.

"Aku bilang ke suami, aku bilang enggak minta tolong, 'bisa enggak kamu kirimin anak-anak saya uang, saya minta tolong sama kamu'.

(Zeki Bayrak menjawab) 'emang bapak kandungnya ke mana?'. (Rohimah jawab) 'ada, tapi hidup di kota lain'. Kata dia 'sebentar nanti aku jawab'," pungkas Rohimah.

Tangkap layar YouTube/TRANS TV Official

Rohimah ceritakan kehidupan anak-anaknya selama ia tinggal ke Turki.

Rohimah bertanya apakah Zeki Bayrak mau memberi uang barang Rp 1 juta saja.

"(kata Zeki) 'tidak, anak-anak kamu bukan tanggung jawab saya. Tanggung jawab saya itu kamu, bukan anak-anak kamu.

Anak-anak kamu masih ada bapaknya. Anak-anak kamu bukan anak yatim.' Syok dong saya langsung," imbuh Rohimah

Mendengar jawaban itu, Rohimah pun kembali mengungkit janji Zeki Bayrak sebelum menikah.

"Waktu itu kamu bilang kamu mau terima anak-anak saya. Kenapa sekarang kamu bilang tidak mau bertanggung jawab untuk anak-anak saya.

(Zeki jawab) 'saya tidak pernah ngomong akan bertanggung jawab untuk anak-anak kamu. Kenapa anak-anak kamu sampai bapaknya tidak mau memperhatikan ?'," ungkap Rohimah.

Rohimah semakin sakit hati lantaran ia tak diizinkan bekerja untuk menafkahi anak-anaknya.

"Kalau gitu, izinkan saya kerja, teman saya ada yang nawarin apoteker. Enggak dikasih sama dia. Saya bilang saya mau cari uang untuk anak-anak saya.

Dia enggak ngasih. Enggak tahunya, dari empat hari saya ngomong, passport saya diambil sama dia," pungkas Rohimah Alli.

Gara-gara hal itu, Rohimah akhirnya memilih untuk pulang ke Indonesia usai dijatuhi talak satu oleh Zeki Bayrak.

Sempat dipersulit Zeki Bayrak, Rohimah akhirnya berhasil pulang ke Tanah Air dan berkumpul kembali dengan anak-anaknya.

Baca Juga: Rohimah Nelangsa, Pulang-pulang Beberapa Barang di Rumahnya Mendadak Hilang, Ternyata Diangkut Kiwil Selama Ditinggal ke Turki

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber : TribunJatim.com

Baca Lainnya