Sosok.ID - Pebisnis Rudy Salim turut diperiksa polisi atas kasus dugaan penipuan yang dilakukan crazy rich Medan, Indra Kenz.
Penuhi panggilan polisi, pebisnis Rudy Salim menjalani 7 jam pemeriksaan oleh penyidik Bareskrim Polri pada Jumat (18/3/2022) lalu.
Diketahui, status sang crazy rich Indra Kenz kini telah resmi ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian.
Indra Kenz terbukti melakukan penipuan berkedok trading binary option melalui aplikasi Binomo.
Mengutip Grid.ID, sebanyak Rp 43.5 miliar aset kekayaan milik Indra Kenz disita oleh pihak berwajib.
Salah satunya adalah mobil Tesla yang kabarnya dibeli Indra Kenz dari pebisnis Rudy Salim.
Terkait pembelian mobil Tesla yang dilakukan Indra Kenz, pebisnis Rudy Salim turut diperiksa pihak kepolisian.
Dilansir dari Tribunnews.com, Senin (21/3/2022) diduga mobil Tesla senilai Rp 18 miliar ini dibeli Indra Kenz dari showroom milik Rudy Salim
Namun tanpa basa-basi, dugaan tersebut langsung dibantah oleh Rudy Salim.
Pebisnis Rudy Salim menapik pernyataan yang sebut mobil Tesla-nya dibeli oleh Indra Kenz.
Rudy Salim bahkan tak yakin Indra Kenz memiliki uang sebanyak itu untuk membeli mobil Tesla-nya.
"Enggaklah, kayak dia punya duit segitu aja," sahut Rudy Salimsaat ditemui di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Jumat (18/3/2022).
Rudy Salim mengaku kenal Indra Kenz hanya sekadar sosok konsumen.
"Gak kenal (Indra Kenz). Kenal Indra dari transaksi."
"Saya nggak pernah komunikasi langsung. Komunikasi semua lewat sales untuk pembelian," pungkas Rudy Salim.
Tidak hanya mobil Tesla, kabarnya Indra Kenz juga membeli 3 mobil lainnya dari showroom Rudy Salim.
Mobil-mobil tersebut adalahLamborghini Huracan LP 580 2 (RWD) 2018, mobil Rolls-Royce Phantom Coupe serta mobil mewah Toyota.
Namun, dari hasil pemeriksaan pihak kepolisian, ketiga mobil tersebut rupanya hanya barang pinjaman.
Baca Juga: Tersangka Kasus Judi Online Indra Kenz Ingin Melunasi Utang Indonesia, Ini Katanya!
Mobil-mobil yang selama ini disombongkan Indra Kenz rupanya cuma barang pinjaman untuk keperluan konten.
"Terkait dengan kendaraan yang lain itu disampaikan oleh penyidik,"
"Pemeriksaan terhadap kendaraan Rolls Royce maupun Toyota yang ada dalam konten itu tujuannya hanya untuk pembuatan konten," kataKabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko dikutip dari Tribunnews, Senin (21/3/2022).
Barang-barang mewah Indra Kenz lainnya juga bakal diperiksa apakah barang tersebut hasil pinjaman atau pembelian pribadi.
"Terkait barang-barang yang jam tangan kemudian benda-benda berharga lainnya, kami dalami apakah itu milik saudara IK atau dia bersifat pinjam saja,"
"Itu yang menjadi aset yang kita sita terkait IK," kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Brigjen Pol Whisnu Hermawan.
(*)