Sosok.ID - Setelah 10 tahun mendekam di penjara, Angelina Sondakh mengaku banyak menerima pelajaran.
Dari balik jeruji penjara, Angelina Sondakh menyaksikan bagaimana orang-orang tersebut berubah dari kawan menjadi lawan.
Satu per satu topeng rekan-rekan politik yang dulu mendukung Angelina Sondakh terlepas.
Angelina Sondakh bahkan menyebut orang-orang tersebut bak serigala berbulu domba.
Melansir Grid.ID, Angelina Sondakh akhirnya bebas dari penjara pada Kamis (3/3/2022) lalu.
Angelina Sondakh dibebaskan usai jalani 10 tahun penjara atas kasus korupsi tahun 2012 lalu yang menjerat namanya.
Selama di penjara, Angelina Sondakh mengaku satu per satu ditinggalkan oleh rekan-rekannya yang bergelut di dunia politik.
"Jadi ketika masuk penjara, orang-orang tuh sudah mulai berkurang, habis-habis," ungkap Angelina Sondakh, dikutip dari YouTube Keema Entertainment via GridHot.ID, Sabtu (12/3/2022).
"Banyak teman-teman saya langsung pergi meninggalkan saya. Banyak orang dateng, pas setahun pertama masih jenguk lalu tiba-tiba menghilang,"
"Kita maklumin bahasa orang-orang takut ngerembet ah, takut diikutin," imbuhnya.
Angelina Sondakh mengaku hukuman penjara yang dijatuhkan padanya akhirnya memiliki hikmah.
Ibu Keanu Massaid ini jadi tahu mana orang-orang yang benar setia padanya dan mana orang-orang yang hanya memanfaatkannya.
"Angie merasa sepuluh tahun ini dapat hidayah.Dapat hikmah luar biasa bahwa persahabatan itu tidak mesti karena kepentingan,"
Sang ayah, Lucky Sondakh pun mengatakan bahwa dalam duni politik itu tidak ada yang namanya persahabatan.
Ia menyebut dunia politik dipenuhi oleh 'serigala berbulu domba'.
"Machiavelli bapak ilmu politik mengatakan, dalam politik, tidak ada saudara persahabatan yang abadi, yang ada cuma kepentingan," papar Lucky Sondakh.
"Pada waktu kepentingan mereka sudah terpenuhi dengan menyudutkan dan mengeksploitasi kamu, itu tidak ada yang namanya persahabatan,"
"Di dalam politik, gak ada persahabatan. Itu yang saya bilang, dalam politik Anda berhadapan dengan serigala berbulu domba."
"Bos bilang mau mempromosikan kamu, tapi akhirnya malah menjerumuskanmu," tandasnya.
Itu sebabnya, Angelina Sondakh memilih untuk tak mau lagi berurusan dengan dunia politik.
"Makanya Angie udah gak mau lagi dad, masuk politik."
"Masih ada rasa sedikit trauma. Politik itu bikin hati sama masa lalu itu udahlah Angie mau kubur. Angie mau cari jalan lain yang lebih baik," tandasnya.
(*)