Sanksi Sosial Bak Karma, Endorse Rachel Vennya, Sejumlah Produk Kena Getahnya, Bukan Laris Malah Ditinggal Pembeli: Males Banget Diendorse Si Sopan

Sabtu, 22 Januari 2022 | 08:48
(YouTube BW)

Selebgram Rachel Vennya

Sosok.ID -Selebgram Rachel Vennya masih terus mendapat hujatan di media sosial imbas kasus kabur dari karantina.

Lolos dari hukuman penjara, namun sanksi sosial tak dapat dihindari oleh Rachel Vennya.

Ia nampaknya akan kesulitan mencari cuan dari endorse seperti sebelum-sebelumnya.

Jangkan kebanjiran endorse seperti dulu, kini brand yang diendorse Rachel Vennya malah bernasib apes.

Baca Juga: Gaya Fuji Dibandingkan dengan Mayang

Cukup lama tak aktif di media sosial lantaran kasus kabur dari karantina, belakangan Rachel Vennya kembali aktif mengunggah Insta Story.

Termasuk unggahan endorsement meski tak sebanyak dulu.

Terlihat ada brand fashion hingga kuliner yang sempat diendorse Rachel Vennya.

Sialnya, brand-brand tersebut bukannya diminati tapi malah mendapat respon negatif dari netizen.

Baca Juga: Aurel Hermansyah yang Hamil Besar Diambang Masalah? Ashanty Sampai Akui Stress Lihat Kondisi Istri Atta Halilintar

Ada yang menuliskan kekecewaan, bahkan ada pelanggan yang mengatakan tak mau lagi membeli barang brand tersebut karena diendorse Rachel Vennya.

Jatuhnya imej selebgram yang dijuluki 'Si Sopan' itu malah membuat minat publik turun pada setiap brand yang ia endorse.

Dalam unggahan yang dibagikan @komentatorpedas, sebelumnya Rachel Vennya membagikan instastory berisikan endorsement.

Ia tampak menggunakan pakaian dari salah satu brand dan juga satu unggahan produk makanan satu bali.

Ig @komentatorpedas

Endorse Rachel Vennya, sejumlah brand dihujat.

Tetapi alih-alih mendapat respon positif beberapa netizen ramai mengomentari produk-produk yang masih menggunakan jasa endorsment Rachel Vennya.

Baca Juga: Sekalipun Belum Dapat Restu Langsung dari Verrell Bramasta, Ferry Irawan Tetap Bakal Nikahi Venna Melinda

"Satenya kelihatan menggoda sekali tapi gak mau pesan kalo di endorse si sopan," tulsi netizen A.

"Gakakan beli karena masih endorse bad influencer tq," komentar netizen B.

" Cie endorseee si sopan," tulis netizen C.

"Ih, males banget diendorse si sopan," imbuh netizen D.

Salah satu brand produk pakaian yang dikenakan Rachel Vennya juga bernasib sama.

Bahkan dari unggahan yang dibagikan di medsos, disebut instastory itu sudah di take down.

"Igs nya sudah di take down dan mohon maaf atas kekeliruannya," tulisnya.

Baca Juga: Jangan Sampai Senasib dengan Rizky Billar, Atta Halilintar Diwanti-wanti Lesti Kejora, Kudu Siapkan Ini Jauh-jauh Hari Sebelum Aurel Hermansyah Melahirkan

(*)

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber : Sripoku

Baca Lainnya