Sosok.ID - Thariq Halilintar adik Atta Halilintar mengklarifikasi bahwa dirinya positif Covid-19 sepulang dari Turki.
Thariq Halilintar termasuk salah satu dari rombongan Ashanty yang dinyatakan positif Covid-19 setelah berlibur ke Turki.
Sebelumnya, Ashanty telah lebih dulu dinyatakan positif Covid-19.
Rupanya Thariq Halilintar juga positif Covid-19.
Melansir dari TribunWow.com, hal itu itu disampaikan Thariq Halilintar melalui tayangan YouTube Thor Daily, Kamis (14/1/2022).
"Ini pertama kali aku jawab, aku positif guys," kata Thariq Halilintar.
Menurut Thariq Halilintar kemungkinan ia terkena varian omicron.
"Positif Covid-19, dan kemungkinan ini omicron," ungkap Thariq Halilintar.
Sebelumnya, Thariq Halilintar sudah pernah positif Covid-19 hingga 2 kali.
Namun, gejala kali ini berbeda dari sebelumnya dari sebelum-sebelumnya.
Di mana kali ini Thariq Halilintar hanya merasa seperti pilek biasa.
"Aku udah dua kali kena covid, ini yang ketiga. Dari Covid- Covid sebelumnya, ini menurut aku kayak flu biasa, kayak pilek," lanjut Thariq.
"Aku dari kemarin enggak ada gejala, enggak ada yang parah."
"Kemarin aku pikir pilek, flu juga, ternyata positif covid," tutup Thariq.
Pria yang sedang dekat dengan Fuji ini menyebut teman-temannya yabg senasib juga mengalami gejala yang lebih ringan.
"Kebanyakan enggak begitu lama, biasanya kan dua minggu lebih, kemarin aku Covid (19) sebelumnya dua minggu lebih."
"Covid yang kali ini (omicron) itu cuma 5 hari, 7 hari, ada yang bahkan 3 hari," jelas Thariq.
Adik ipar Aurel Hermansyah ini berharap bisa segera sembuh dan dan beraktivitas seperti biasa lagi.
"Semoga aku cepat negatif dan bisa keluar dan melakukan aktivitas lagi," terang Thariq.
Lebih lanjut Ia menceritakan kronologi awal mula mengetahui dirinya positif Covid-19.
"Sebelum terbang balik ke Indonesia, aku dah PCR dua kali dan negatif."
"Mungkin karena perubahan cuaca yang ekstrim," ungkap Thariq.
"Biasanya sebelum ada Covid-19 ini aku juga pilek flu juga kalo ada perubahan cuaca gini," tutup Thariq.
(*)