Tinggal Bilang Iya untuk Jadi Anggota DPR, Cinta Laura Tegas Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik: Aku Tidak Mau Jadi Pemimpin yang Buta

Sabtu, 30 Oktober 2021 | 17:31
Instagram/@claurakiehl

Cinta Laura

Sosok.ID - Sudah menjadi rahasia umum bila Cinta Laura memiliki prestasi yang gemilang.

Di bidang akademik, prestasi Cinta Laura sudah tak bisa diragukan lagi.

Seperti yang diketahui, Cinta Laura merupakan jebolan di salah satu universitas bergengsi dunia, yakni Columbia University.

Tak main-main, Cinta Laura mendapat dua gelar sarjana sekaligus di universitas tersebut.

Baca Juga: Fakta-fakta Vincent Verhaag, Sosok yang Melamar Jessica Iskandar Bukan Orang Sembarangan, Mantan Pacar Cinta Laura?

Ya, itu karena Cinta Laura mengambil dua jurusan sekaligus saat kuliah.

Yakni, jurusan Psikologi dan Sastra Jerman.

Semakin mengangumkan sebab Cinta Laura lulus dengan predikat cumlaude.

Prestasi tersebut pun langsung mendapat sorotan masyarakat luas.

Baca Juga: Cinta Laura Tuntut Permintaan Maaf Deddy Corbuzier atas Kejadian 'Bullying'13 Tahun Silam, Ayah Azka Tolak Keras Disalahkan

Tak terkecuali dari kalangan politikus Tanah Air.

Ya, artis blasteran Jerman-Indonesia ini mengaku sempat ditawari masuk partai usai lulus.

Ia bahkan juga ditawari untuk menjadi anggota DPR.

Melansir dari Tribun Style, hal itu diungkap Cinta Laura dalam tayangan YouTube Najwa Shihab, Jumat (29/10/2021).

Baca Juga: Ungkap Upah ART-nya, Cinta Laura Sebut Dirinya Orang yang Sangat Jahat: Aku Beli Baju 5 Sudah Mendekati Gaji Mereka

"Sebenernya selama ini dari aku lulus kuliah dulu sudah pernah ditawari menjadi anggota DPR atau ikut partai," ungkap Cinta Laura.

Namun, tawaran tersebut langsung ditolak oleh Cinta Laura.

Bukannya tanpa sebab, Cinta Laura rupanya memiliki alasan tersendiri mengapa ia ogah menerima tawaran emas tersebut.

Itu karena Cinta Laura merasa masih belum memiliki kapasitas untuk menjadi seorang pemimpin.

Baca Juga: Ngaku Enggan Beli Tas Mahal, Cinta Laura Kena Semprot Dokter Cantik Ini Gegara Lihat Unggahan di Instagram sang Artis: Dia Pake Mulai Dior Sampe Bottega

"Karena aku tidak ingin menjadi pemimpin yang buta.

"Dalam arti tidak punya cukup informasi untuk benar-benar membuat perubahan yang positif dan signifikan," katanya.

Cinta Laura juga mengaku tak bisa memprediksi apakah di masa depan ia berminat terjun ke dunia politik atau tidak.

"Never say never right, karena kita nggak pernah tahu hidup kadang-kadang bisa bener-bener surprising

Baca Juga: Rambut Bondol Memang Menarik Hati, Raffi Ahmad Mati Kutu Keciduk Pernah Diam-diam Naksir Ibu Cinta Laura, Tersihir Kemiripan dengan Mantan

"Dan kita nggak bisa memprediksi, tapi kemungkinannya ada.

"Tapi apakah pasti? I don't know (saya tidak tahu)," pungkas Cinta Laura.

(*)

Tag

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber Tribun Style