Bak Tertohok Tepat di Jantung, Dul Jaelani Amit-amit Tiru Ahmad Dhani: Nikah Ya Sekali Jangan 2, Kasihan Anak-anak Nanti!

Senin, 13 September 2021 | 10:18
Instagram @duljaelani | @ahmaddhaniofficial

Dul Jaelani dan Ahmad Dhani

Sosok.ID - Putra bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani, Dul Jaelani serius ingin meminang kekasihnya, Tissa Biani.

Pria yang baru berusia 21 tahun ini agaknya sudah mantap ingin menapaki jenjang pernikahan.

Sementara itu, Tissa Biani sendiri diketahui masih berusia 19 tahun.

Kendati membenarkan keseriusannya, namun Dul dan Tissa belum mengumbar rencana tersebut secara mendetil.

Baca Juga: Dul Jaelani Tak Mau Ikuti Jejak Ahmad Dhani

Keduanya hanya mensemogakan untuk segera meresmikan pernikahan.

Dul tampaknya juga enggan terlalu terburu-buru. Dia menyebut, pernikahan seharusnya berjalan hanya satu kali seumur hidup.

Dia bahkan menyinggung nasib anak-anak yang dtinggalkan pasca-perceraian.

Ucapan menohok itu bak menyindir kondisi orang tuanya yang bercerai di tahun 2008.

Baca Juga: Sebelumnya Bertemu Saja Sulit, Maia Estianty Bingung saat Dul Jaelani Mulai Tinggal Bersamanya: Loh Ngapain Kamu di Sini?

Kemudian ayahnya, Ahmad Dhani menikah kembali hanya setahun berselang, di tahun 2009 dengan wanita yang juga rekan duet Maia Estianty, Mulan Jameela.

Sementara itu Ibu kandung Dul, Maia, menikahi Irwan Mussry 10 tahun pasca-perceraian, di tahun 2018 silam.

Adapun keterangan Dul mengenai pernikahan disampaikannya melalui tayangan YouTube Indosiar, pada Sabtu (12/9/2021).

Dikutip via Grid.ID, dalam kesempatan itu Dul Jaelani dan Tissa Biani menghadiri rangkaian acara pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar, yakni tasyakuran.

Baca Juga: 180 Derajat Berbanding Terbalik dari Ucapan Ahmad Dhani, Al El Dul Kuliti Tabiat Maia Estianty, Bukan Tukang Ghibah apalagi Ratu Pencitraan

Keduanya mengatakan, kehadiran itu diharapkan membawa energi positif untuk rencana pernikahan mereka kelak.

"Jujur salah satu niat kita datang biar ketularan juga," ungkap Dul Jaelani.

"Aamiin," jawab Tissa Biani.

Dul lantas membenarkan ingin menikahi Tissa sesegera mungkin.

Baca Juga: Sekuat Tenaga Kubur Borok Maia Estianty dari Al El Dul, Ahmad Dhani Berderai Air Mata: Yang Masyarakat Tahu Kan Itu, padahal..

"Insya Allah segera, namanya menikah kan sekali seumur hidup," ujar dia.

Adik dari Al Ghazali dan El Rumi ini tidak melarang seseorang menikah dua kali, akan tetapi dia tidak merekomendasikannya.

Seolah teringat kejadian yang menimpanya di masa lalu, Dul menyinggung nasib anak-anak seusai perpisahan orang tuanya.

"Jangan sampai dua kali, walaupun boleh tapi jangan," kata Dul.

Baca Juga: Bawa-bawa Nama Dhani, Maia Estianty Desak Dul Jaelani Tagih Utang Mulan Jameela, Segepok Cuan Masuk Kantong sang Bungsu: Tagih Sana!

"Kasihan anak-anak nanti."

Oleh karenanya demi mengatasi kebimbangan tersebut, Dul Jaelani melakukan ibadah shalat istikharah agar diberikan petunjuk.

"Jadi harus istikharah dulu," kata dia.

Tissa dan Dul lantas membeberkan target menikah yang mereka inginkan, yakni di usia 25 tahun. (*)

Tag

Editor : Rifka Amalia

Sumber Grid.ID, YouTube