Sosok.ID- Desainer kondang Ivan Gunawan memang diketahui memiliki hubungan spesial dengan biduan Ayu Ting Ting.
Kendati keduanya tidak pernah berpacaran, namun satu sama lain mengaku saling menyukai.
Bahkan belum lama ini Ivan Gunawan mengajak Ayu Ting Ting tinggal serumah tanpa pernikahan.
Mereka juga kerap berimajinasi jika seandainya di masa depan disatukan menjadi suami-istri.
Bukan cuma itu, Ivan Gunawan juga memiliki kedekatan dengan anggota keluarga Ayu Ting Ting.
Mulai dari Umi Kalsum, Abdul Rozak, hingga Bilqis Khumairah Razak menerima dengan baik kehadiran pria yang karib disapa Igun tersebut.
Namun siapa sangka, Syifa, adik Ayu Ting Ting malah dengan gamblang menyebut kakaknya tidak cocok dengan Ivan Gunawan.
Syifa yang sebelumnya sosial medianya diblockir oleh Ivan Gunawan ini mengatakan hal tersebut melalui YouTube Qiss You TV.
Mulanya, Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan bermain sebuah game kecocokan.
Sayangnya dari tiga pertanyaan yang diajukan, keduanya masih tidak cocok.
"Masa tiga-tiganya dari tadi enggak ada yang cocok," kata Ayu Ting Ting, seperti dikutip Sosok.ID pada Sabtu (11/9/2021).
"Ya kan kita belum married," jawab Ivan Gunawan.
Memperhatikan keributan tersebut, Syifa tanpa sungkan menyebut kakaknya dan Igun memang tidak cocok.
"Berarti emang enggak cocok," celetuk Syifa.
Ivan menanggapinya dengan tidak terima.
"Oh nyumpahin lu?" kata dia.
Ayu Ting Ting kemudian menceramahi adiknya agar tidak bersikap demikian kepada Ivan Gunawan.
"Syifa lu jangan kayak gitu. Kalau ternyata abang ipar lu Igun, abis lu dibebek sama dia," kata Ayu Ting Ting.
"Iya abis sama gue," timpal Igun.
"Misal kita udah berumah tangga. Lagi pulang ada dia (Syifa), (Igun akan langsung menyindir) 'si gembrot ada di sini lagi'. Gue langsung naik ke atas," lanjutnya berandai-andai.
"Itu omongan doa tuh," kata Ayu Ting Ting kemudian.
Ayu lebih lanjut bertanya kepada Igun mengenai jatah rumah untuk Syifa, jika seandainya keduanya benar menikah.
"Kalau misalnya, Syifa minta rumah kan dibagi setengah-setengah. Gimana?" tanya Ayu Ting Ting.
"Oh kamu kasih dong sayang, enggak boleh gitu sama Syifa," kata Ivan Gunawan.
Meski demikian Igun menasihati adik Ayu Ting Ting agar berhenti meminta-minta kepada kakaknya.
Igun lebih senang jika calon adik iparnya itu berusaha memperoleh penghasilan sendiri.
"Tapi kalau gue sih Syifa, daripada lu datang minta-minta, mendingan lu bikin warung nasi uduk depan rumah Gue," kata Ivan Gunawan.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Nyesal Cerai
Ayu yang mendengar itu lantas meminta Igun memberikan modal jualan untuk adiknya, yang lebih lanjut disanggupi Ivan Gunawan. (*)