Sosok.ID - Konflik di antara Maia Estianty dengan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela belakangan kembali menjadi buah bibir.
Setelah Ahmad Dhani mendadak meledak dan menyebut Maia Estianty tukang gibah Mulan Jameela.
Ledakan amarah Ahmad Dhani tampaknya ekspresi kesal lantaran menurutnya Maia Estianty selama ini selalu membawa-bawa nama Mulan Jameela.
Seperti yang diketahui, Maia Estianty bebeapa waktu belakangan memang sedang aktif mengelola kanal YouTube miliknya.
Selain mengundang bintang tamu ke kanal YouTube miliknya, Maia Wstianty juga sering diajak kolaborasi dengan YouTuber lain.
Dalam berbagai kesempatan, tak jarang masa lalu Maia Estianty disinggung.
Salah satunya soal rumah gangganya dengan Ahmad Dhani di masa lalu yang kabarnya retak karena orang ketiga.
Orang ketiga yang dimaksud adalah Mulan Jameela.
Ucapan Maia Estianty yang sering menyeret nama Mulan Jameela tampaknya membuat Ahmad Dhani muak.
Ayah lima anak ini baru-baru ini mengungkapkan rasa kesalnya pada kelakuan sang mantan istri.
Melansir dari Tribun Style, hal itu diungkap Ahmad Dhani dalam tayangan KISS Pagi yang diunggah di kanal YouTube Indosiar, Senin (6/9/2021).
“Saya kurang sreg kalau istri saya (Mulan Jameela) digibahin terus, meski pun sama mantan istri (Maia Estianty),” kata Ahmad Dhani.
Sebagai suami Mulan Jameela, pentolan Dewa 19 itu mengaku sudah tak bisa mentolerir kelakuan Maia Estianty.
“Lama-lama terganggu juga, karena mau nggak mau Mulan itu istri saya.
"Mulan kalau digibahin terus, saya marah sebagai suaminya,” tutur Ahmad Dhani.
Ahmad Dhani menyebut bahwa Maia Estianty tak bijaksana karena berdampak pada anak-anak Mulan Jamella.
Baca Juga: Dibantah Ahmad Dhani, Maia Estianty Klaim Tangis Al El Dul Saksi KDRT di Masa Lalu: Mereka Lihat!
“Mulan juga punya anak, tentunya tidak bijaksana.
"Masa lalu lebih baik dikubur, seolah dirinya paling bener,” ujarnya.
Selama ini bungkam, Ahmad Dhani memiliki alasan ogah sembarangan bicara ke publik.
"Makanya saya banyak menolak untuk diwawancara dengan orang tertentu,” ujar Ahmad Dhani.
Ahmad Dhani ogah tampil di YouTube yang menurugnya berpotensi menimbulkan gibah.
“Ini potensi gibah nggak? Maka dari itu, saya tidak banyak hadir di podcast yang kurang bermutu.
"Apalagi podcast-podcast yang akhirnya jadi ngomongin gibah, ngomongin mantan, dan lain-lain.
"Itu nggak terlalu mendidik,” tandas Ahmad Dhani.
(*)