Sosok.ID - Alasan Luna Maya menolak balikan dengan Ariel NOAH cukup kuat.
Tidak ada lagi cinta di hati Luna Maya untuk Ariel NOAH.
Luna Maya juga sudah berkali-kali siratkan jika hubungannya dengan Ariel NOAH tak bisa kembali seperti dulu.
Namun tetap saja, jika bicara soal mantan Ariel NOAH, nama Luna Maya selalu diseret-seret.
Seolah mantan Ariel NOAH yang diakui publik hanya Luna Maya.
Padahal pasca putus, Luna Maya sampai dibuat kapok dengan sikap Ariel NOAH.
Boro-boro kepikiran balikan, Luna Maya bahkan yakin Ariel NOAH tak pernah mempedulikannya.
Saking cueknya Ariel NOAH, Luna Maya pernah berharap sang musisi mencontoh sikap Raffi Ahmad pada mantan-mantannya.
Pengakuan itu diungkap sendiri oleh Luna Maya dalam tayangan Siyap BOS di YouTube TRANS7 Official, 22 April 2020 lalu.
Awalnya Raffi Ahmad menggoda Luna Maya dengan menanyakan kabar komunikasi dengan Ariel NOAH.
"Tapi komunikasi sama Boril (Ariel NOAH) baik dong?" tanya Raffi Ahmad.
Luna Maya lantas mengaku sudah lama tak berhubungan dengan Ariel NOAH.
Raffi Ahmad kemudian bertanya apakah Luna Maya masih saling mendukung satu sama lain dengan Ariel NOAH.
Mengingat beberapa tahun pasca putus, Luna Maya dan Ariel NOAH sempat masih terlibat beberapa proyek pekerjaan bersama.
Mengutip tayangan tersebut, Luna Maya mengaku masih beri dukungan penuh pada sang mantan.
Namun sayangnya, Ariel NOAH tak melakukan hal yang sama padanya.
Luna Maya pun merasa sikap Ariel NOAH selama ini bak susu dibalas air tuba
"Saling support sih, cuma dia gitu, gak support kayaknya," jawab Luna Maya.
Sikap Ariel NOAH ini berbanding terbalik dengan Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad sendiri mengaku meski sudah putus ia masih berhubungan baik dengan para mantan.
Luna Maya pun sempat berharap Ariel NOAH mencontoh Raffi Ahmad.
"Makanya aku tuh sama mantan-mantan aku tuh (berhubungan baik)," kata Raffi Ahmad
"Iya harusnya tuh kayak kamu ya, saling support gitu ya," sahut Luna Maya iri.
"Emang lu nggak gitu?"
"Nggak tuh," tandas Luna Maya.
(*)