Sosok.ID - Tak munafik, pandemi rupanya juga berdampak pada penghasilan Raffi Ahmad.
Julukan Raffi Ahmad sebagai Sultan pun mulai dipertaruhkan.
Betapa tidak, lantaran pandemi, perekonomian Raffi Ahmad perlahan mulai seret.
Mengutip GridHot.ID, satu per satu ladang cuan Raffi Ahmad mulai berjatuhan karena pandemi.
Tidak sekali dua kali Raffi Ahmad mengeluh kudu cari penghasilan baru.
Namun di tengah himpitan ekonomi, Raffi Ahmad rupanya masih mampu manjakan istri, Nagita Slavina.
Buktinya, hadiah mewah senilai miliaran Rupiah dari Raffi Ahmad kini sudah di tangan Nagita Slavina.
Padahal baru kemarin rasanya Raffi Ahmad mengaku ketar-ketir dengan perekonomiannya.
Ya, hadiah spesial ini baru saja dipamerkan Raffi Ahmad melalui akun Instagramnya @raffinagita1717, Selasa (17/8/2021).
Hadiah spesial ini diberikan Raffi Ahmad dalam rangka manjakan ngidamnya Nagita Slavina.
Sama seperti tas mewah senilai Rp 1 miliar kemarin, hadiah spesial ini juga nilainya miliaran.
Betapa tidak, Raffi Ahmad rupanya menghadiahi sang istri, satu unit Vespa 946 Dior Limited Edition!
Melansir Grid.ID, Vespa ini tak diproduksi massal dan hanya ada beberapa unit saja di dunia.
Vespa 946Christian Dior ini diboyong oleh Importir Umum ke Indonesia beberapa pekan lalu.
Pemiliknya di Indonesia pun hanya satu dua orang.
Vespa 946Christian Dior dirancang khusus untuk para pecinta produk Dior.
Motor tersebut dilengkapi dengan sentuhan detail aksesori yang digarap oleh Dior.
"Kece gak? Ada yang ngidam," tulis Raffi Ahmad dalam postingannya.
Mulai dari sadel, saddle bag, jok hingga helm dipenuhi dengan sentuhanmotif Dior Oblique yang dirancang Marc Bohan pada 1967.
Untuk harganya sendiri, motor yang dihadiahi Raffi Ahmad untuk sang istri tembus hingga miliaran rupiah.
Mengutip Grid.ID, satu unit motornya bisa mencapi Rp 1,35 miliar!
Sontak, hadiah Raffi Ahmad untuk sang istri ini pun menuai decak kagum dari berbagai kalangan, termasuk para publik figur.
Padahal belum lama ini Raffi Ahmad mengaku ketar-ketir soal mengeluarkan uang.
Pasalnya, klub bola miliknya juga harus dinafkahi selama pertandingan liga belum dimulai.
"Nalangin, saya sampai deg-degan.Kalau udah kick off saya selamet. Sekarang jadi masih terus bayarin," kata Raffi Ahmad dikutip dari acara Lapor Pak, Kamis (19/8/2021).
(*)