Sosok.ID - Istri Ahmad Dhani, Mulan Jameela kepergok beri pesan kepada kekasih Dul Jaelani, Tissa Biani.
Seperti kabar yang beredar, saat ini Tissa Biani masih menjalani isolasi mandiri lantaran terpapar Covid-19.
Biasa bersama putra bungsu Maia Estianty, Tissa Biani tak kuasa menahan kangen terhadap sang kekasih.
Mengetahui kegalauan sang calon menantu, Mulan Jameela pun menasihati Tissa Biani.
Melansir dari Tribun Style, awalnya Tissa Biani mengunggah Instagram Reels berdurasi singkat.
Dalam video yang diunggah di akun Instagram @tissabiani itu terdengar lagu milik Ahmad Dhani bertajuk Dia.
Aktris 18 tahun itu tampak mencurahkan keinginannya untuk bekerja.
Tapi sadar diri bahwa PPKM membuatnya tak bisa apa-apa.
"Edisi kangen photoshoot. Kapan PPKM selesai Ya Allah… Gak kelar kelar capek deh," tulis Tissa Biani.
Mulan Jameela lantas mengunggah ulang Reels Tissa Biani dalam Insta Story di akun Instagram @mulanjameela1.
Ia tampak menyebut bahwa menahan rindu kepada sang kekasih bukanlah hal yang mudah.
"Eheem, yang lagi kasmaran, kangen sama kekasih itu berat, huhuhuy," tulis Mulan Jameela.
Tak lupa ia juga mendoakan kesembuhan untuk Tissa Biani.
"Cepet sehat ya cuantik," sambungnya.
"Hahaha bisa aja tante, makasih ya tante," balas Tissa Biani seraya menambahkan emoji tutup mata dan cinta.

:quality(100)/photo/2021/07/19/mulan-jameela-beri-pesan-ke-tiss-20210719035307.jpg)
Kolase gambar unggahan Mulan Jameela dan Tissa Biani.
Soal menahan rindu, Mulan Jameela tampaknya paham betul bagaimana rasanya.
Mengingat ia sempat merasakan pahitnya berpisah dengan Ahmad Dhani selama satu tahun lantaran hukum yang menjerat sang musisi.
Ya, pada 28 Januari 2019 Ahmad Dhani mulai mendekam di balik jeruji besi lantaran tersandung kasus ujaran kebencian dan vlog idiot.
Setahun berpisah dari keluarga, Ahmad Dhani akhirnya resmi bebas pada 30 Desember 2019.
Kebebasan Ahmad Dhani kala itu disambut meriah oleh penggemar dan keluarga.
Arak-arakan tampak membludak di kawasan Rumah Tahanan Negara Klas 1 Cipinang kala itu.
Mulan Jameela pun tak kuasa menahan haru bisa berkumpul lagi dengan sang suami untuk merayakan tahun baru 2020.
(*)