Sosok.ID - Banyak orang beranggapan, dengan paras secantik itu, Luna Maya harusnya mudah memiliki pasangan.
Namun kenyataannya, sampai detik ini mantan kekasih Ariel NOAH ini masih saja betah menjomblo.
Ketika kariernya di dunia hiburan melesat bak roket, asmara Luna justru bolak-balik temui jalan buntu.
Lepas dari Ariel, kisah asmara Luna memang tak ada yang berakhir bahagia.
Melansir Grid.ID, terhitung sudah sedekade percintaan Luna dan Ariel kandas di tengah jalan.
Disinyalir Ariel memutuskan Luna saat dirinya masih ada di tahanan.
Padahal asmara Luna dan Ariel sempat digadang-gadang bakal berakhir di pelaminan.
Namun semenjak keduanya terseret skandal video asusila tahun 2010 lalu, kisah cinta Luna dan Ariel ikut berakhir.
Usai lepas dari Ariel NOAH, Luna Maya sempat menjalin kasih dengan pengusaha kaya raya, Reino Barack.
Namun lagi-lagi, cinta Luna Maya kembali kandas sebelum sampai garis finish.
Petualangan cintanya yang bolak-balik kepentok jalan buntu disebut Denny Darko disebabkan oleh sang model sendiri.
Jika tingkahnya ini terus berlanjut, Luna Maya diramal Denny Darko sulit mendapatkan pasangan di masa depannya.
Dilansir Sosok.ID dari YouTube Denny Darko, Selasa (1/6/2021), sang ahli Tarot menyebut Luna Maya punya standar sendiri soal pasangan.
Sayangnya, standar Luna Maya ini hanya ada dalam imajinasinya sendiri.
Semenjak ditinggal Ariel NOAH, Luna Maya menurut Denny Darko justru terjebak pada bayang-bayang pria yang ada dalam imajinasinya.
“Setelah Ariel NOAH ini lewat, kayaknya dia ini memimpikan seseorang yang adanya cuma di drama gitu lho,"
"Susah menemukan yang dia inginkan (karena) dia ini kayaknya standarnya tinggi banget, nggak bisa didapetin,” terang Denny Darko.
Memiliki standar tentu hal yang baik, namun Denny Darko menyarankan Luna Maya untuk tak terlalu berekspektasi.
Jika Luna Maya terus melakukan ini, ditakutkan sang model tak bisa menemukan pasangannya dalam waktu dekat.
“Akhirnya kalau begitu, ya dia hidup cuma di seputaran aja dan susah mendapat kekasih yang dia inginkan."
"Mungkin bisa dapet jika dia menurunkan sedikit ekspektasinya," lanjut Denny Darko.
(*)