Emosinya sebagai Ibu Meledak, Krisdayanti Semprot Atta Halilintar Terkait Kondisi Aurel Hermansyah: Psikisnya Lebih Penting!

Kamis, 20 Mei 2021 | 19:21
Instagram @attahalilintar @krisdayantilemos

Krisdayanti beri pesan pada Atta Halilintar untuk lebih pedulikan psikis Aurel Hermansyah

Sosok.ID -Krisdayanti mendampingi Aurel Hermansyah yang mengeluhkan kandungannya sebelum mengalami keguguran.

Diungkap Krisdayanti, ia bersama Atta Halilintar mendampingi Aurel mengalami kontraksi.

Seribu sayang, janin dalam kandungan Aurel yang masih sangat muda tak bisa selamat.

Sebagai ibu kandung, Krisdayanti hanya ingin kondisi putrinya lekas pulih.

"Selama ini dia kan keluhannya merasa sakit banget, kontraksi membuat dia (keguguran).

Dokternya bilang janinnya masih sangat muda dan belum terlalu kuat," kata Krisdayanti dalam kanal YouTube Intens Investigasi, (19/5/2021).

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Ashanty Akui Ragukan Pernikahan Atta dan Aurel sebelum Berubah Pikiran: Yakin Kayak Begitu?

Krisdayanti menenrangkan Aurel tak perlu menjalani kuret karena janinnya yang keguguran masih sangat muda.

Istri Raul Lemos ini juga berpesa agar Aurel dan Atta jangan terlalu karena masa depan keduanya masih panjang.

Ia mensyukuri bisa di sisi Aurel saat sang putri perlu pendamping di masa hamil muda.

"Alhamdulillah, seberapa pun saya dilibatkan saya akan terlibat," ujarnya.

Namun di sisi lain, menurut Krisdayanti, faktor psikis Aurel juga menjadi salah satu dugaan mengapa istri Atta itu bisa keguguran.

Baca Juga: Dicibir 'Semua Dijadikan Konten', Atta Halilintar Jawab Tudingan Terlalu Mengumbar Kebahagiannya dengan Aurel: Banyak Fitnah

"Psikis itu jauh lebih penting untuk perempuan untuk bisa rileks ya, dia harus istirahat tanpa adanya tekanan," ujar krisdayanti.

Kehidupan Atta yang sibuk, Krisdayanti meminta sang menantu lebih perhatian pada psikis Aurel.

"Walau pun mereka kelihatan bahagia, tapi kan ada tanggung jawab psikis si perempuan yang harus diperhatikan," imbuhnya.

Krisdayanti juga menasihati agar Aurel dan Atta bisa lebih santai dalam menjalani hidup agar tak membawa dampak negatif.

Baca Juga: Firasat Orang Tua Jarang Meleset, Yuni Shara Ternyata Pernah Peringatkan Aurel dan Atta Soal Konten Hamil Hingga Kini Keguguran: Jangan Banyak Woro-woro

"Ritme hidupnya harus disesuaikan, kadang kalau ritmenya terlalu cepat kita merasa kecapean ya seharusnya kita diam dulu," ucap Krisdayanti.

Menurutnya, akan lebih bijak bila Aurel bisa diberikan jarak dari segala kesibukan yang berhubungan dengan publikasi.

"Nggak perlu terus membangun hidup kita biar orang tahu, itu pasti kan ada tekanan ya, saya bilang rilek jalan-jalan tanpa ada kamera, santai itu lebih enak, lebih privat," pungkasnya.

(*)

Tag

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber YouTube