Sosok.ID - YouTuber Atta Halilintar menceritakan momen malam pertamanya dengan sang istri, Aurel Hermansyah.
Sesuai dengan impian, kamar hotel bekas Raja Salman yang harga sewanya Rp 150 juta semalam dipilih untuk malam pertama Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Momen malam pertama Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah itu terekam dalam tayangan YouTube Atta Halilintar, Senin (5/4/2021).
"I'm happy but i'm so tired bro (aku bahagia, tapi aku sangat kecapekan)," ucap Atta, dilansir TribunnewsBogor.com.
Melihat sang suami sudah lelah, Aurel bersyukur bahwa resepsi pernikahannya tak jadi diadakan di GBK.
"Bayangin kalau kita jadi pesta rakyat sampe ngundang 3000 orang, itu gimana?" ucao Aurel.
"Pasti capek banget Ya Allah," imbuhnya lagi.
"Ini tamunya dikit aja udah.. haduuh," timpal Atta Halilintar masih mengeluh.
Lantas, mengetahui tubuhnya yang sudah ambruk duluan, Atta memberi sinyal bahwa malam pertamanya dengan Aurel bisa jadi gagal total.
"Wah, ini mah gak jadi malam pertamanya nih guys," ucap Atta lemas.
Mendengar ucapan Atta, Aurel yang semula semringah tampak menunjukkan ekspresi muram.
Namun begitu masuk ke kamar hotel, kecapekan Atta Halilintar seolah hilang.
Pasalnya, kamar Sultan itu sudah didekorasi menjadi lebih romantis khusus untuk malam pertama Atta Aurel.
Tak hanya tempat tidur, toilet pun didekorasi dengan ditaburi banyak bunga.
"Waoow guys, ya ampun," ucap Atta Halilintar.
"Waaah, sampai kamar guys didekorin, ya Allah," imbuh Aurel lebih histeris.
"Keren," timpal Atta Halilintar.
"Gokil, lucu banget," ujar Aurel.(*)