Gempi Tak Mengerti Alasan Orang Tuanya Tak Tinggal Serumah padahal Gading Marten Juga Sangat Menyayanginya, Gisel Coba Menjelaskan: Aku Berbuat Salah, Gem..

Senin, 08 Februari 2021 | 16:00
tangkap layar instagram @gadiiing

Potret keluarga Gading, Gisel, dan Gempita

tangkap layar instagram @gadiiing
tangkap layar instagram @gadiiing

Potret keluarga Gading, Gisel, dan Gempita

Sosok.ID - Keluarga kecil Gading Marten, semakin menjadi sorotan sejak kasus video asusila menjerat mantan istrinya, Gisella Anastasia.

Nasib Gempita Nora Marten di masa depan bahkan dipertanyakan.

Perpisahan yang terjadi antara Gisel dan Gading memang jauh dari prediksi publik, sebab keduanya tampak harmonis saat masih membina rumah tangga.

Bahkan belum lama ini, Gading menceritakan bagaimana ketika putri semata wayangnya, Gempi, bertanya tentang perceraian orang tuanya.

Baca Juga: Tau Ayahnya Belum Bisa Move On dari Gisel, Gempi Lakukan Hal Ini yang Buat Terkejut Gading Marten Agar Dirinya Tak Cemburu dengan Wijin: Papa Jangan Liat Ini

Tampak hidupbahagia, Gempiterkadangmempertanyakanalasan Gading Marten tak tinggal bersamanya dan Gisel lagi.

Gadis kecil itu menyayangkan keputusan orang tuanya yang "pisah kingdom".

Kendati demikian, Gading Marten mengungkap bahwa mantan istrinya, Gisella Anastasia, sudah menjelaskan kondisi mereka kepada buah hatinya, Gempi.

"Nah, dia sebel, 'aku sebel kenapa sih pisah kingdom' mamahnya sudah bilang 'I made a mistake (aku berbuat kesalahan), Gem,'

Baca Juga: Biasa Bungkam, Gading Marten Komentari Kasus Video Syur Gisel dan Pengaruhnya pada Gempi, Sampaikan Hal Tak Terduga Ini: Berat, Gue sebagai Mantan Suaminya..

Jadi mamanya sudah jelasin sebetulnya," kata Gading dalam acara Okay Bos seperti dikutip dalam kanal YouTube TRANS 7, Sabtu (6/2/2021).

Meski tak bisa mewujudkan keinginan sang anak untuk menjadi keluarga yang utuh, Gading mengaku akan melakukan apapun untuk kebahagiaan Gempi.

Kehadiran Gempi, menurut Gading, menjadikan hidupnya lebih berarti.

"Ini (Gempi) hidup gue, segalanya buat gue. Hidup gue jauh lebih berarti sekarang karena ada Gempi, jadi dia ini segalanya. Semua sekarang yang gue lakuin hanya buat Gempi aja," ucap Gading.

Baca Juga: Akhirnya Berani Buka Mulut Soal Video Syur 19 Detik yang Dibuat Gisel, Gading Marten: Ini Berat Banget Buat Gue

Gading mengatakan, anaknya adalah sosok yang manis layaknya peri kecil.

Selain itu, Gempi adalah anak yang pintar dan sangat pengertian.

Bahkan di beberapa momen, Gempi selalu mencairkan susana pertemuannya dengan Gisel.

"So, ya dia (Gempi) anak yang manis, dia sweet banget hatinya, dia ngerti semua. Dia pengin keadaan di rumah tuh adem," ucap Gading.

"Kayak gue sering main sama Gempi bertiga, dia pelukin bapaknya, 'i love you dad' peluk ke mamanya 'i love you mom'.

Baca Juga: Modal Dengkul doang Tak Ada dalam Kamus Cintanya, Gading Marten Bela-belain Bucin Sampai Begini, Raffi Ahmad:Gak Dapat Lagi!

Terus ayo kita family hug, family photo, dia selalu mencairkan suasana. Dia tahu bapak Ibunya sayang sama dia," tutur dia.

Adapun Gading dan Gisel menikah pada 15 November 2013 di Tirtha Luhur, Uluwatu, Bali.

Dari pernikahannya, Gisel dan Gading dikaruniai seorang anak bernama Gempita Nora Marten yang lahir pada 16 Januari 2015.

Tak lama kemudian pada 2018, Gisel menggugat cerai Gading. Dan keduanya resmi berpisah pada awal tahun 2019.

(Pipit/Wiken.ID)

Tag

Editor : Rifka Amalia

Sumber Wiken.ID