Gading Marten Komentari Kasus Video Syur Gisel dan Pengaruhnya pada Gempi

Minggu, 07 Februari 2021 | 14:00
tangkap layar instagram @gadiiing

Potret keluarga Gading, Gisel, dan Gempita

Sosok.ID - Aktor Gading Marten selama ini memilih bungkam terhadap kasus video asusila yang menjerat mantan istrinya, Gisella Anastasia.

Video syur yang dibut Gisel bersama dengan pria berinisial MYD itu diketahui direkam pada tahun 2017 silam.

Ketika itu Gisel dan Gading masih sah menjadi suami istri, sehingga tak sedikit yang penasaran dengan respon ayah Gempita Nora Marten tersebut.

Meski demikian, dilansir Sosok.ID dari Instagram Gisel beberapa waktu lalu, Gading menunjukkan dukungannya kepada Gisel yang mengunggah postingan merindukan Gempi di malam tahun baru.

Baca Juga: Akhirnya Berani Buka Mulut Soal Video Syur 19 Detik yang Dibuat Gisel, Gading Marten: Ini Berat Banget Buat Gue

Dukungan itu dipertegas dengan pernyataan Gading Marten baru-baru ini.

Bagi Gading, kasus itu sangat berat karena bisa berdampak terhadap anak mereka, Gempi.

"Nah kasus yang terakhir ini juga berat karena ini berpengaruh pada Gempi pastinya, someday kan," ujar Gading dalam acara "Okay Bos" seperti dikutip Kompas.com di kanal YouTube Trans7 Official, Sabtu (6/2/2021).

Tak menyalahkan Gisel atas kasus tersebut, Gading justru menyemangati mantan istrinya untuk bisa melewati masa-masa sulit tersebut.

Baca Juga: Modal Dengkul doang Tak Ada dalam Kamus Cintanya, Gading Marten Bela-belain Bucin Sampai Begini, Raffi Ahmad:Gak Dapat Lagi!

"Dan gue bilang ke Gisel 'gimana ke depannya apa pun yang lu hadapi ke depannya gue ada di belakang lu Sel. Lu butuh apa pun ayo gue bantuin'. Karena ini mau enggak mau jadi masalah bersama karena kita punya anak, gitu lho," kata Gading.

Gading menambahkan dia dan Gisel sudah menemukan jalan kebahagiaan masing-masing. Gisel kini menjalin hubungan asmara dengan Wijaya Saputra atau yang akrab disapa Wijin.

Dia tidak masalah dengan hubungan tersebut, bahkan sangat menghargai Wijin.

"Makanya ketika kita ngalamin masalah yang berat gue yakin pasti Wijin support banget. Gue sebagai mantan suaminya berada di belakang merekalah," tutur dia.

Baca Juga: Gading Marten Tak Bisa Lupakan Pernikahan dengan Bekas Istri: Idaman Gue, Walaupun Nggak Tahu Gisel Gimana

Diketahui, Gisel dan Nobu ditetapkan sebagai tersangka atas kasus video konten pornografi pada 29 Desember 2020.

Dari hasil pemeriksaan, Gisel dan Nobu mengakui video asusila tersebut dibuat di Medan pada 2017.

Gisel dan Nobu dikenakan Pasal 4 ayat 1 juncto Pasal 29 dan atau Pasal 8 UU Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi.

Keduanya terancam hukuman pidana penjara mulai dari 6 bulan hingga 12 tahun.

Baca Juga: Selamanya Aurel Hermansyah Akan Tinggalkan Atta Halilintar Jika Ini Terjadi, Gading Marten 100% Setuju bak Berkaca pada Pengalaman: Amit-amit Deh!

Diketahui pada 23 Januari 2019, Gisel dan Gading dinyatakan resmi bercerai.

Gisel menggugat cerai Gading pada November 2018, setahun setelah video asusila itu direkam.

Keduanya menjalani kehidupan rumah tangga bersama selama 6 tahun.

(Cynthia/Kompas.com)

Tag

Editor : Rifka Amalia

Sumber Kompas.com