Sedia Uang dan Emas, Pengantin Wanita Ini Malah Pilih Maskawin Ayam Bakar untuk Pernikahannya, Kepala Desa Beberkan Fakta Menarik

Jumat, 06 November 2020 | 11:15
via Kompas.com

Menikah dengan maskawin ayam bakar

Sosok.ID - Pada umumnya, banyak pasangan menginginkan mahar mewah untuk pernikahannya.

Sekalipun tidak, sulit untuk menolak saat pasangan menawarkan mahar berupa uang dan emas.

Namun kisah ini berbeda, sepasang pengantin memilih mahar yang sangat sederhana.

Di Lombok, pernikahan dengan maskawin unik kembali terjadi.

Baca Juga: Viral Pengantin Wanita Pose Bawa Bergepok-gepok Uang Tunai, Dapat Mahar Duit Rp 300 Juta, Kuda, Mobil, Rumah, hingga Tanah

Pernikahan ini menjadi perbincangan karena maharnya berupa ayam bakar.

Hal itu diketahui dari sebuah unggahan foto di akun Facebook Daus Iya.

Dari foto yang diunggah tampak mempelai laki-laki mengenakan jas hitam memberikan maskawin ayam bakar menggunakan nampan kepada calon istrinya yang memakai gaun pengantin warna coklat.

Dari hasil penelusuran Kompas.com, akad pernikahan tersebut terjadi di Dusun Pren, Desa Gunung Rajak, Kecamatan Sakra Barat, Lombok Timur, Senin (2/11/2020).

Baca Juga: Bukan Seperangkat Alat Salat Apalagi Sandal Jepit, Pria Ini Sukses Nikahi Kekasihnya Pakai Mahar 2.300 Lembar Saham

Kepala Desa Gunung Rajak Syamsul Jamhari membenarkan hal itu.

Kedua pasangan pengantin tersebut bernama Syamsul Hadi dan Nurhayati.

"Iya, kemarin hari Senin itu saya diundang acara itu.

Saya tiba dengan penghulu desa, saya kaget juga maskawin dengan ayam bakar," kata Jamhari saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (4/11/2020).

Baca Juga: Bikin Elus Dada, Demi Mahar Rp 125 Juta, Bocah 10 Tahun Dinikahkan dengan Sepupunya Sendiri yang Berusia 22 Tahun

Jamhari sempat menanyakan kepada keluarga pengantin alasan memilih ayam bakar menjadi maskawin.

"Saya sempat tanya sama keluarganya itu, jawabannya sudah ditawarin maskawin uang, emas, tapi pengantinnya tetap katanya mau ayam bakar saja," kata Jamhari.

Menariknya, Jamhari menuturkan, kasus pernikahan dengan maskawin tak lazim sudah beberapa kali terjadi di desanya.

"Sebelum ada isu viral-viral kayak gini.

Baca Juga: Abaikan Cinta Demi Harta, Sempat Jalani Kawin Kontrak Demi Uang Rp 1 Miliar, Artis Kontroversial Ini Kembali Jadi Sorotan Usai 'Tak Sengaja' Rebut Pria Beristri dengan Mahar Rp 2 Miliar

Dulu tiga tahun yang lalu itu pernah ada kejadian maskawinnya dengan parang timpas, saya saksinya pernikahan itu," kata Jamhari.

Kompas.com mencatat beberapa kali terjadi pernikahan dengan maskawin unik di Lombok.

Misalnya pernikahan Agus Riadi (33) dan Rosiana (31) dengan maskawin tiga butir telur dan uang Rp 16.000 di Lingkungan Renteng, Kelurahan Renteng, Lombok Tengah.

Kemudian juga pernikahan Yudi Anggara-Helmi di Lombok Tengah dengan maskawin sandal jepit dan segelas air.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul"Pasangan di Lombok Menikah dengan Maskawin Ayam Bakar"

(Idham Khalid)

Tag

Editor : Rifka Amalia

Sumber Kompas.com