Senjata Makan Tuan, Niat Tebas Istri yang Telat Siapkan Makan Siang, Pria Ini Justru Tewas Dikeroyok Warga

Rabu, 01 Juli 2020 | 14:35
KOMPAS.COM/ABDUL HAQ YAHYA MAULANA T.

Suami yang tebas istrinya gegara telat bawa makan siang tewas dikeroyok warga.

Sosok.ID - Niat pria ini untuk membunuh sang istri justru menjadi bumerang bagi dirinya.

Setelah mengamuk sambil melukai orang-orang, termasuk istrinya, menggunakan golok, ia justru tewas dikeroyok massa.

Ialah MT (40), pria asal Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Melansir dari Kompas.com, insiden berdarah ini terjadi di Kompleks Perumahan BTN Mawang Asri, Kalan Macanda, Kecamatan Sombaopu, Gowa.

Baca Juga: Virus Corona Sudah Tembus 10 Juta Kasus dan 500 Ribu Kematian, WHO Sebut Dunia Baru Menuju Puncak Wabah Covid-19 : Akhir Pandemi Bahkan Belum Terlihat

MT yang merupakan seorang buruh bangunan diketahui sedang bekerja di kawasan tersebut pada Senin (29/6/2020).

Namun, sekitar pukul 12.30 WITA, MT tiba-tiba saja menebas istrinya menggunakan parang lantaran kesal.

Sebab, sang istri telat untuk mengantarkan makan siang.

Hal itu disampaikan oleh istri MT, Mira yang langsung dilarikan ke rumah sakit karena menderita luka serius.

Baca Juga: Bercerai dengan Laudya Cynthia Bella, Sifat Playboy Engku Emran Dibongkar Mbak You, Postingan Mantan Istri Soal Buaya Jadi Sorotan

"Marah karena katanya saya terlambat bawakan dia makanan jadi dia keluarkan parangnya" kata Mira, Senin (29/6/2020), seperti dikutip Sosok.ID dari Kompas.com.

Akan tetapi, aksi MT saat melakukan penganiayaan terhadap sang istri dipergoki oleh warga.

Dengan segera, warga langsung melaporkan MT ke polisi.

Namun, sayangnya saat petugas datang, MT sudah terkapar tak bernyawa akibat diamuk massa.

Baca Juga: Sempat Singgung Soal Wanita 'Perebut' hingga Singkirkan Semua Foto Suami dari Media Sosial, Laudya Cynthia Bella Akui Sudah Bercerai dengan Engku Emran : Kami Sepakat Berpisah Baik-baik

TRIBUN-TIMUR.COM/ARI MARYADI
TRIBUN-TIMUR.COM/ARI MARYADI

Jasad pria yang tewas dikeroyok massa gegara tebas sang istri yang telat bawa makanan.

"Anggota ke turun ke lapangan, namun telah ada mayat tergeletak di jalan raya," kata Kapolsek Sombaopu AKP Jamaluddin saat dikonfirmasi Kompas.com.

Sementara itu, melansir dari Tribun Timur, ditemukan beberapa luka pada jasad MT.

Yakni, luka tusukan pada bagian perut serta luka terbuka di bagian kepala dan wajah.

Selain itu, ditemukan pula senjata tajam berupa golok yang tergeletak di samping jasadnya.

Baca Juga: Ngutil Potongan Mayat dari Tempat Kremasi, Pria Ini Suruh Istrinya Masak Tangan Manusia untuk Makan Malam

Golok itu kemudian diamankan pihak kepolisian sebagai barang bukti.

Jasad MT langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sulsel untuk diautopsi.

Sementara istri MT dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syekh Yusuf Gowa.

Selain istri MT, ada diketahui ada empat warga lain yang terluka saat hendak menolong.

Baca Juga: Pasangannya Tiba-tiba Meninggal Dunia Saat Ditinggal Bekerja, Pria Ini Nekat Bawa Pulang Mayat Istrinya Gegara Tak Sempat Lihat Jasadnya Sebelum Dikubur, Dimandikan dan Diberi Pakaian Layaknya Manusia yang Masih Hidup

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber : Kompas.com, TRIBUN TIMUR.COM

Baca Lainnya