Menteri Pertanian Siapkan Mesin ATM Untuk Beras Gratis Bagi Masyarakat: Lagi Dibuat Mesinnya, Orang Pencet Keluar 1,5 Kg

Rabu, 15 April 2020 | 11:35
Kolase Twitter

Menteri Pertanian Siapkan Mesin ATM Untuk Beras Gratis Bagi Masyarakat: Lagi Dibuat Mesinnya, Orang Pencet Keluar 1,5 Kg

Sosok.ID - Demi menanggulangi dampak buruk dari wabah yang berasal dari virus corona, pemerintah termasuk kementerian bergerak cepat.

Tanpa terkecuali di sektor pangan yang akan terdampak dengan meningkatnya kebutuhan pokok masyarakat.

Dalam usaha mengatasi kekurangan pangan bagi masyarakat yang terdampak virus corona, Kementerian Pertanian langsung mengambil sikap.

Tujuannya adalah penyaluran makanan pokok bagi masyarakat yang membutuhkan dengan membagikan beras gratis.

Baca Juga: Berani Lamar Ayu Ting Ting dengan Mahar Hafalan 30 Juz Al-Quran, Sosok Ini Sukses Bikin Janda Enji Terkesima: Masha Allah..

Yang menjadi unik adalah cara pembagian beras tersebut berbeda dari pada yang lain.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo berencana untuk memberikan beras gratis bagi masyarakat miskin melalui mesin seperti ATM.

Mesin ATM beras itu nantinya akan menyediakan kebutuhan beras sebanyak 1,5 kilogram (kg).

"Saya lagi membuat ATM beras gratis untuk kaum miskin dhuafa yang tidak terfasilitasi oleh yang lain. Lagi dibuat mesinnya, orang pencet keluar satu setengah kilo," katanya melalui konferensi video, Jakarta, Selasa (14/4/2020) seperti yang dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Pecalang Ngamuk, Nekat Adakan Pesta Saat Wabah Covid-19, Sejumlah Bule di Bali Diamuk Petugas Ada Setempat: Nggak Boleh Ada yang Keluar!

Kompas.com Ihsanuddin dan Twitter
Kompas.com Ihsanuddin dan Twitter

Sosok menteri pertanian di Kabinet Indonesia Maju

Sementara untuk daerah-daerah tertentu yang masih minim teknologi, pembagian beras gratis bisa dilakukan secara manual dengan menyertakan identitas kartu penduduk.

"Tapi yang tidak punya fasilitas, tidak apa-apa. Yang dalam bilik gedung, ada dua sampai tiga keluarga di situ. yang punya KTP mungkin boleh datang," ucapnya.

Syahrul memimta pejabat eselonnya untuk menghu=itung jumlah kebutuhan pembagian beras gratis kepada masyarakat miskin.

Baca Juga: Kebacut Ikut Mandikan Jenazah Positif Corona dan Gelar Tahlilan, 25 Warga di Bogor Potensi Jadi ODP, Awalnya Kira Almarhum Meninggal Sakit Jantung

Menurutnya, ATM beras gratis ini bisa terealisasi dengan memangkas anggaran Kementerian Pertanian yang tidak mendesak.

"Saya sudah minta Pak Sekjen untuk menghitung dan hasilnya sekian ratus miliar, saya bilang enggak apa-apa, tunda yang lain," katanya.

Mesin ATM khusus beras ini juga sudah diterapkan di negara lainnya, diantaranya adalah Vietnam.

Baca Juga: Tak Bisa Kabur Saat Digerebek Polisi Gunakan APD, Tio Pakusadewo Akui Pakai Bong Untuk Nyabu: Ya Untuk Pakai Sabu...

Facebook Redfish
Facebook Redfish

Mesin ATM yang mengeluarkan beras di Vietnam.

Vietnam memiliki 265 kasus Covid-19 dan 0 kematian. Angka ini jelas lebih rendah dibandingkan dengan kasus di seluruh dunia.

Namun, pemerintah tetap mencegah penyebaran virus dengan menekankan social distancing, menghentikan sementara bisnis-bisnis dan pekerjaan.

Baca Juga: Surati Camat Agar Tak Tutup Perusahaanya, Stafsus Jokowi Minta Maaf, Ternyata Ini Maksud Suratnya!

Masyarakat yang terdampak dan tidak memiliki penghasilan akan mendapatkan bantuan beras gratis melalui mesin beras yang disediakan oleh pendonor dan para pebisnis di Vietnam.

(Sienty Ayu Monica)

Artikel ini pernah tayang di Sonora.ID dengan judul "Mentan Siapkan Beras 1.5 Kg Gratis Melalui Mesin Seperti ATM"

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Sumber : Sonora.ID

Baca Lainnya