Ingin Hina Reynard Sinaga 'Predator Seksual' di Inggris, Netizen Indonesia Salah Sasaran, Pemilik Akun Bingung Saat Sosmednya Ramai

Rabu, 08 Januari 2020 | 08:30
Kolase The Sun/Instagram

Ingin Hina Reynard Sinaga 'Predator Seksual' di Inggris, Netizen Indonesia Salah Sasaran, Pemilik Akun Bingung Saat Sosmednya Ramai

Sosok.ID - Ganasnya netizen Indonesia memakan korban salah sasaran baru-baru ini.

Niat ingin mencaci maki pelaku pemerkosaan terbesar sepanjang sejarah Inggris yang dilakukan oleh orang Indonesia, justru netizen dibuat malu oleh tingkahnya sendiri.

Seorang pria asal Indonesia bernama Reynhard Sinaga belum lama ini dijatuhi hukuman seumur hidup oleh Pengadilan Manchester. Inggris.

Pria asal Jambi, Indonesia divonis seumur hidup oleh hakim pengadilan lantaran kasus pemerkosaan pada puluhan bahkan ratusan korban di Manchester.

Baca Juga: Tetap Mesra Selama 20 Tahun Tanpa Ada Gosip Miring, Pasangan Selebriti Ini Blak-blakkan Ngaku Bisa Bersatu Gegara Selingkuh

Hakim yang memimpin kasus persidangan Reynhard Sinaga dalam empat tahap sejak Juni 2018 hingga putusan terakhir pada Senin (6/1/2020) kemarin.

Total korban dalam gelar perkara di persidangan selama empat kali persidangan berlangsung mencapai 48 pria dengan 159 dakwaan.

Dalam putusan sidang tahap kedua yang dibacakan pada 21 Juni 2019 lalu, Suzane Goddard menyebut bahwa korban diperkosa pelaku secara brutal.

Baca Juga: Hidup Dijerat Kemiskinan Sampai Cuma Mampu Punya Satu Lampu dan Kipas Angin, Kakek 80 Tahun Ini Kaget Dapat Tagihan Listrik Capai Rp 259 M!

"Anda memerkosa korban sebanyak tujuh kali dengan memerkosa melalui anus selama delapan jam saat ia berada di apartemen Anda," sebut Hakim dikutip dari BBC.

Hakim menyebutkan, kesemua korban adalah heteroseksual, bahkan dalam kesaksiannya, kesemua korban tak bersedia berhubungan seks dengan sesama jenis.

Melansir dari BBC, kepolisian Manchester mengatakan bahwa korban dari pemerkosaan brutal Reynhard Sinaga bisa mencapai 190 orang.

Baca Juga: Hubungan Asmaranya Pernah Gagal Hingga Nangis Mewek di Persidangan, Kriss Hatta Kini Digosipkan Naksir dengan Mantan Pacar Vicky Prasetyo

Manchester Evening News

Reynhard Sinaga

Termasuk 8 korban yang telah bersedia menjadi saksi dalam empat tahap persidangan.

Bahkan ada kemungkinan korban lebih banyak dari dakwaan jaksa menurut kepolisian setempat.

Kasus pemerkosaan sesama jenis yang brutal dan dilakukan oleh orang Indonesia itu terungkap pada Juni 2017 silam.

Dalam dua buah ponsel yang menjadi barang bukti sitaan polisi terdapat ribuan kopi video asusila.

Baca Juga: Suami Lina Ogah Dikambinghitamkan, Mantan Istri Teddy Malah Bongkar Borok sang Mantan Suami: Dia Tuh Pinter Membalik Fakta!

Semua tindak asusila yang dilakukan Reynhard Sinaga dilakukan di apartemen yang ia sewa sebagai tempat tinggal selama berada di Inggris.

Viralnya kasus yang menggeparkan publik Inggris dan Indonesia itupun mendapat tanggapan dari Netizen Tanah Air.

Alih-alih ingin menelusuri jejak digital dengan mencari akun sosial media pribadi milik Reynhard Sinaga justru ini yang dilakukan Netizen Indonesia.

Baru-baru ini ada salah satu pemilik akun Instagram dengan alamat @reynhardsinaga93 jadi bulan-bulanan netizen.

Baca Juga: Tak Terima Disebut sebagai Orang Ketiga dalam Hubungan Lina dan Sule, Teddy: Bunda Linanya dalam Tekanan Itu...

Twitter/@aryardnt

Salah satu Tangkapan layar komentar netizen membanjiri Instagram @reynhardsinaga93

Pasalnya, akun tersebut memilikii nama yang sama dengan pelaku pemerkosaan brutal di Manchester, Inggris.

Banyak yang mengira pemilik akun sosial media Instagram tersebut adalah pelaku pemerkosaan.

Seperti beberapa tanggapan dari netizen dalam komentar postingan gambar milik akun @reynhardsinaga93 ini.

Baca Juga: Tak Disangka Dibalik Sikap Angkuhnya, Militer China Rupanya Pernah Ketakutan Bukan Main Saat Disambangi Pesawat Pembawa Petaka Ini

"Gak nyangka ya polos gini," tulis akun @diyamsaja seperti dikutip dari Tribunnews Wiki.

"Gak nyangka gue liatnya," tulis akun @manshop_bdg2

"Pantess bajunya aja bunga-bunga," tulis akun @dedenfahr.

Baca Juga: Nekat Nikahi Anggota DPR Tanpa Restu Orang Tua Sampai Perkawinannya Dituding Pakai Uang Hasil Korupsi, Pedangdut Ini Akhirnya Pilih Cerai dan Betah Menjanda Hingga 10 Tahun

Tangkapan layar Instagram @reynhardsinaga93

Tanggapan pemilik akun @reynhardsinaga93 yang jadi salah sasaran bully dari netizen

pemilik akun pun awalnya terkejut, dengan ramainya pemberitahuan dari akun Instagramnya yang secara tiba-tiba.

Pemilik akun @reynhardsinaga93 juga mengunggah komentar-komentar tersebut di Instagram stories.

Tak hanya di Instagram, akun @reynhardsinaga93 juga viral hingga ke media sosial Twitter.

Baca Juga: Ngaku Sudah 94 Kali Nikah Hingga Pernah Kawini 3 Wanita Sekaligus Dalam Sehari, Kakek 74 Tahun Ini Kini Cuma Punya Sisa 2 Istri, 92 Lainnya Dicerai?

''Setelah buka Twitter kembali, ternyata lebih ramai di Twitter. Padahal nggak tahu apa-apa'' tulis @reynhardsinaga93.

Namun hingga berita ini ditayangkan, setelah ditelusuri akun @reynhardsinaga93 sudah menutup akunnya. (*)

Tag

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Sumber Instagram, Twitter, BBC