Sosok.ID - Bencana banjir yang melanda wilayah ibukota di awal tahun 2020 rupanya juga berdampak bagi penyanyi lawas, Yuni Shara.
Pasalnya, meskipun tinggal di kompleks perumahan dengan segala fasilitas yang memadai, Yuni Shara rupanya tak bisa menghindar dari bencana banjir tahunan ini.
Bahkan rumah mewah Yuni Shara yang penuh dengan berbagai pajangan dan perabotan mahal habis tergenangi banjir.
Kendati rumahnya terendam banjir hingga setinggi betis, kakak kandung Krisdayanti ini sama sekali tidak menunjukkan kepanikan.
Alih-alih panik dan khawatir dengan debit air yang semakin meninggi, Yuni Shara justru bersikap santai dan malah menikmati bencana yang tengah ia alami.
Seperti tampak dari postingan terbaru di Instagram pribadi sang penyanyi @yunishara pada Rabu (1/1/2020).
Seraya mengucapkan selamat tahun baru, Yuni Shara juga membagikan kondisi terkini huniannya yang terendam banjir.
Dalam sejumlah video yang Yuni Shara posting melalui Instagram Story, terlihat air berwarna kecoklatan telah menggenangi seluruh bagian rumahnya tanpa terkecuali.
Perabotan rumahnya yang terlihat mahal dan mewah pun direndam air genangan yang tingginya mencapai betis orang dewasa.
Namun alih-alih merasa gusar, Yuni Shara justru terlihat sangat menikmati genangan air yang memenuhi rumahnya.
Kakak kandung Krisdayanti ini justru berkeliling di tengah genangan air, merekam kondisi rumahnya yang tergenangi air kotor.
Menariknya, saat berkeliling menunjukkan kondisi rumahnya yang tergenangi air, Yuni Shara juga berhasil mencuri perhatian publik lewat penampilannya.
Seoalah tak terganggu dengan keadaan rumahnya yang digenangi banjir, Yuni Shara justru tampil modis bak ABG.
Pelantun lagu ’50 Tahun Lagi’ itu kala itu tampak mengenakan t-shirt bermotif stripes warna biru yang ia padukan dengan hot pants dengan aksen ripped.
Penampilan sang penyanyi pun semakin paripurna dengan boots branded setinggi betis yang membalut kaki jenjangnya.
Kondisi rumah Yuni Shara yang terendam banjir
Tak hanya sukses mencuri perhatian lewat penampilannya yang paripurna di tengah banjir yang merendam rumahnya, sikap Yuni Shara yang santai dan tetap tenang pun patut diacungi jempol.
Bagaimana tidak, ketika orang-orang di luar sana berebut mengevakuasi diri, Yuni Shara tetap menunjukkan sikap tenang selama menunggu bala bantuan.
Bahkan saking tenangnya, ibu dua anak ini sempat asyik ngopi di depan teras rumahnya yang terendam banjir.
Momen epik ini berhasil terekam dalam Insta storynya @yunishara pada Rabu (1/1/2020) lalu.
Bukan cuma duduk bersilang kaki dan menikmati kopi, Yuni Shara bahkan sempat merayakan ultah sang kawan di tengah banjir lengkap dengan kue tart.
Sang penyanyi pun tak mau ketinggalan untuk merayakannya dengan memberikan ucapan selamat serta kue ulang tahun.
Ikut jadi korban banjir, Yuni Shara malah asyik ngopi di depan teras rumah mewahnya
“Jadi si Heidot itu ulang tahun hari ini. Terus kebiasaan kita pasti tiup lilin.”
“Ditungguin semalem nggak nongol. Nongolnya pas banjir,” tuturnya dalam unggahan Insta storynya itu.
Sayangnya, momen bahagia itu harus dilewati di tengah banjir.
Meski begitu, Yuni Shara tetap santai menyeruput secangkir kopi seraya menemani kerabatnya menyantap kue ulang tahun di depan teras.
(*)