Tiga Ekor Sapi Kurban di Jakarta Timur Terlepas Kabur Melewati Gang-gang Sempit Sekitar Kampung

Minggu, 11 Agustus 2019 | 07:35
(KOMPAS.com /Walda Marison)

Penampakan sapi yang sempat kabur dari masjid dan berlarian ke pemukiman warga. Kini kondisi sapi sudah terkendali, Sabtu (10/8/2019)

Sosok.ID- Menjelang Hari Raya Idul Adha, banyak kejadian mengenai hewan kurban.

Dari beberapa kejadian tersebut ada kejadian unik dan lucu mengenai hewan yang akan dikurbankan tersebut.

Kejadian tersebut terjadi diMasjid Khoirul Anam di Jalan Nusa Indah II, Duren Sawit, Klender, Jakarta Timur.

Tiga Ekor sapi lepas dari tali pengikat dan kabur melewati gang-gang di kampung dekat Masjid tempat sapi tersebut dikurabankan.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Nenek Sahnun, Kumpulkan Uang Rp 10 Juta Hasil Mulung Selama 5 Tahun untuk Berkurban, Hingga dapat Hadiah Umrah Gratis

Sontak kejadian tersebut menggegerkan warga kampung tersebut.

Lina, saksi sekaligus warga yang tinggal di sekitar masjid tersebut menceritakan detik - detik sapi kurban mengamuk dan berlarian di permukiman warga.

Awalnya tiga sapi tersebut baru sampai sekitar pukul 16.00 WIB di halaman masjid pada Kamis (9/8/2019).

"Kan biasanya sapi datang itu siang pukul 12.00 WIB atau pukul 13.00 WIB ya, ini datangnya sore. Jadi di sini banyak anak - anak, tukang jajanan pada kumpul depan masjid," ucap dia ketika ditemui Kompas.com, Sabtu (10/8/2019).

Baca Juga: Cerita Seorang Waria yang Tak Jera Bolak-Balik Keciduk Satpol PP Banjarmasin: Malam Wanita, Kalau Siang mah Perkasa dan Laku dong!

Ketika tiga sapi itu datang, anak-anak yang berada di halaman masjid langsung berteriak "sapi baru, sapi baru", dikutip dari Kompas.com.

Diduga sapi tersebut ketakutan melihat banyak anak-anak yang berteriak sehingga ketiganya berontak dan melarikan diri.

Junaedi
Junaedi

Seperti ini penampakan 9 sapi kurban milik Presiden Jokowi.

Ketiga sapi tersebut berlarian ke permukiman warga melewati gang-gang sempit.

Hal itu dibenarkan Suraji selaku pengurus masjid yang juga ikut mengejar sapi tersebut.

"Tiga-tiganya kabur ke jalan gang-gang, yang dua bisa ditangkap, yang satu lagi sempat bisa ditangkap tapi dia kabur lagi," ujar dia Suraji, dikutip dari Kompas.com.

Warga yang awalnya asik menonton sapi yang baru datang malah panik ketika sapi tersebut berontak.

Baca Juga: Tertidur Pulas, Seorang Petugas Satpol PP Dijadikan Obyek Selfie Gubernur dan Diberi Sejumlah Uang

"Lari ke mana-mana, tenaganya kuat banget. Sapi Bali kan tenaganya kuat-kuat," ujar Sarji, dikutip dari Kompas.com.

Sapi tersebut bahkan sempat lari ke SDN 10 Malaka Jaya yang lokasinya tidak jauh dari masjid.

Namun sapi tersebut berhasil diamankan di sekolah oleh warga sekitar.

"Kita samperin ke sekolah. Dari sekolah kita iket dulu di kebon belakang sekolah baru kita bawa ke masjid, pakai tali tambang," ungkap dia, dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Soekarno di Mata Mantan Gurbernur NTT, Ben Mboi: Dilupakan oleh Bangsanya Namun Dikenang Dunia

Tidak ada korban jiwa atas kejadian ini.

Namun Suraji mengatakan terdapat dua sepeda motor warga yang rusak ringan karena diseruduk oleh sapi tersebut.

( Walda Marison )

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul:Diteriaki Anak-anak, Tiga Sapi Kurban Berontak dan Kabur dari Masjid

(*)

Tag

Editor : Tata Lugas Nastiti

Sumber Kompas.com